
Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Dewiku.com - BLINK Indonesia dimanjakan dengan gelaran tur konser BLACKPINK bertajuk 'In Your Area' yang berlangsung selama dua hari berturut-turut di ICE BSD City, Tangerang Selatan, Sabtu (19/1/2019) dan Minggu (20/1/2019) akhir pekan ini. Para penggemar Tanah Air sangat antusias menyambut setiap member BLACKPINK.
BLACKPINK tiba di Indonesia pada Jumat (18/1/2019) malam. Berbagai hal pun dilakukan para penggemar sebagai bentuk penyambutan hangat.
Banyak fan yang datang ke bandara untuk menyambut kedatangan BLACKPINK secara langsung. Namun, banyak juga yang membuat proyek khusus sebagai bentuk ucapan selamat datang.
Salah satu cara unik yang menarik atensi adalah milik akun Instagram @modelblackpink. Kita bisa melihat betapa anggunnya keempat member BLACKPINK pakai kebaya.
Baca Juga
Foto Jennie, Lisa, Jisoo, maupun Rose diedit sedemikian rupa sehingga terlihat cantik mengenakan kebaya putih, lengkap dengan kain jariknya. Gaya rambut Jennie dan Jisoo bahkan dibuat seakan pakai sanggul besar.

''Welcome to Indonesia,'' demikian bunyi tulisan pada poster BLACKPINK pakai kebaya tersebut.
Sementara itu, BLACKPINK memulai tur bagian Asia pada 12-13 Januari 2019 di Bangkok, Thailand. Setelah Indonesia, masih ada sejumlah negara lain yang bakal dikunjungi.
Grup asuhan YG Entertainment ini dijadwalkan menggelar konser di Hong Kong (26 Januari 2019), Manila (2 Februari 2019), Singapura (15 Februari 2019), Kuala Lumpur (23 Februari 2019), dan Taipei (3 Maret 2019).
BLACKPINK debut di industri K-pop pada 2016 lalu. Mereka mendulang popularitas melalui sejumlah lagu hit, seperti 'BOOMBAYAH', 'Whistle', ‘As If It’s Your Last’, hingga 'DDU-DU DDU-DU'.
Terkini
- Sering Overthinking atau Menjauh Saat Didekati? Kenali 4 Attachment Style dalam Hubungan Perempuan
- Ketika Perempuan Memilih Diam: Strategi Bertahan atau Bentuk Perlawanan?
- Solusi Rambut Sehat dan Berkilau dengan Naturica, Wajib Coba!
- Vulnerable atau Oversharing? Menakar Batas Cerita Perempuan di Dunia Maya
- Merayakan Cinta Lewat Lagu, KOSTCON 2025 Hadirkan Konser OST K-Drama Pertama dan Terbesar
- Kamu Terlalu Mandiri: Ketika Kemandirian Perempuan Masih Dianggap Ancaman
- Support System Seumur Hidup: Bagaimana Kakak Adik Perempuan Saling Menguatkan?
- Women News Network: Menguatkan Suara Perempuan dari Aceh hingga NTT
- Saatnya Berbagi Tugas di Dapur, Karena Memasak Bukan Hanya Tanggung Jawab Perempuan
- Lajang dan Bahagia: Cara Perempuan Menikmati Hidup Tanpa Tekanan Sosial