Dewiku.com - Seorang nenek asal Wallington, Inggris, mengaku jika ingin melakukan operasi facelift atau pengencangan wajah di usianya yang sudah tak muda lagi, yaitu 80 tahun.
Nenek yang bernama Toni Goldenberg ini sudah bermimpi untuk menjalani prosedur operasi plastik itu selama lebih dari 50 tahun.
Dilansir dari laman Metero, 5 tahun belakangan ini Toni yang sudah memiliki cicit itu giat menabung dalam botol kola yang diberi label 'facelift fund' di rumahnya.
Kini, dana untuk facelift yang dia kumpulkan sudah mencapai Rp 185 juta. Cukup untuk mengencangkan wajahnya yang mengendur karena usia.
Diceritakan jika Toni sudah mendambakan hal ini sejak usia 20an. Saat itu Toni mendapati garis halus sudah mulai menghiasi wajahnya. Saat itulah dia bertekad untuk melakukan facelift.
Sayangnya, keinginan itu baru akan terkabul 50 tahun tahun kemudian. Kesibukannya menjadi ibu, nenek bahkan buyut membuatnya harus menahan hasrat itu selama lebih dari setengah abad.
''Aku sudah menjadi ibu, nenek dan nenek buyut dan inilah saatnya untukku sendiri,'' ujar Toni seperti yang dikutip dari Metro.
Rencananya, Toni akan melakukan facelift pada bulan Februari di sebuah klinik yang pernah didatangi oleh putri dan cucunya. Menurut Toni hasilnya memuaskan sehingga dia tertarik melakukan facelift disana.
Terkini
- Sebelum Nonton Singles Inferno, Cewek Single Wajib Baca Ini: Ekspektasi vs Realita Dunia Dating
- Kelihatan Kuat, Padahal Udah Capek Banget: 5 Tanda Mental Kamu Lagi Lelah
- Mengapa Generasi Z Tak Lagi Menjadikan Pernikahan Sebagai Prioritas?
- Shabu dan Grill Halal dalam Satu Meja, Pengalaman Makan Hangat untuk Keluarga
- FolagoPro Debut sebagai Promotor Konser, Hadirkan An Evening with Brian McKnight di Jakarta
- Minum Kopi Bisa Bikin Perempuan Terlihat Lebih Awet Muda? Ini Faktanya
- Kenapa Banyak Perempuan Memilih Pria Lebih Dewasa? Ternyata Bukan Cuma Soal Umur
- Bumbu Masak Sachet Kini Masuk Festival Musik, Strategi Unik Dekati Generasi Muda
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian