Dewiku.com - Salah satu model internasional, Kaia Gerber, terlihat tampil beda di fashion show Valentino. Ia memakai mata berbulu saat berjalan di atas catwalk.
Kaia Gerber dirias oleh salah satu makeup artist ternama andalan Valentino. Mengaplikasikan bulu mata palsu yang bentuknya cukup unik dan menggemaskan seperti bulu burung, Kaia Gerber tampil beda dan hampir sulit dikenali.
Gadis 17 tahun ini berjalan memeragakan koleksi busana dari Valentino, Rabu (23/01/2019) lalu. Ia terlihat memakai gaun lebar berbahan sequin berwarna hijau yang mengkilap. Gaun tersebut bergaya tumpukan ruffle yang menciptakan kesan mewah.
Pada ajang Paris Fashion Week Haute Couture Spring-Summer 2019 ini memang cukup membuat anak dari Cindy Crawford ini sibuk.
Sebelum memeragakan busana dari Valentino, ia juga sempat melangkahkan kakinya di catwalk brand Givenchy. Bagi Kaia Gerber, peragaan Givenchy kali ini adalah perdana untuknya.
Selain Givenchy, ia juga tampil untuk memamerkan koleksi busana dari Chanel. Kaia Gerber tampil unik dengan memeragakan gaun pink yang dipermanis dengan detail bulu-bulu.
Gaya rambut dan makeup Kaia Gerber pun berhasil menarik perhatian karena cukup nyentrik.
Terkini
- Kenapa Banyak Perempuan Memilih Pria Lebih Dewasa? Ternyata Bukan Cuma Soal Umur
- Bumbu Masak Sachet Kini Masuk Festival Musik, Strategi Unik Dekati Generasi Muda
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian
- Palet Global, Jiwa Lokal: Tren Warna 2026 yang Dekat dengan Gen Z
- Liburan Akhir Tahun Anti Ribet: Rumah Bisa Jadi Destinasi Paling Cozy
- Intim dan Membumi, Gender Reveal Alyssa Daguise dan Al Ghazali Tampil Serasi dalam Earth Tone
- Zero Post: Saat Gen Z Memilih Feed Kosong Demi Hidup Lebih Santai
- Nussa Kembali dengan Cerita Hangat, Tontonan Keluarga yang Mengajarkan Arti Janji
- Rahasia di Balik Micellar Water: Solusi Praktis Membersihkan Makeup Sehari-Hari