Dewiku.com - Bagi kebanyakan orang, memakai pelembap saja sudah cukup untuk merawat wajah, padahal seiring berjalannya waktu, wajah membutuhkan perawatan ekstra karena sudah kehilangan elastisitasnya. Salah satu skincare yang bisa membantu perawatan wajah selain pelembap adalah serum.
Yuk kita intip lagi, alasan mengapa pakai serum itu tetap penting meskipun kamu sudah pakai pelembap.
Memperlambat proses penuaan
Menggunakan serum sebelum pakai pelembap bisa membuat kulit wajahmu lebih kencang dan ternutrisi sehingga kerut-kerut halus bisa terhindar. Menggunakan serum sebelum pelembap juga bisa memperlambat kulit wajah dari proses penuaan dini. Jadi, jangan pernah melupakan serum, ya!
Serum bisa mengatasi masalah kulit
Buat kamu yang memiliki masalah kulit, pakai pelembap saja nggak cukup, lho. Kamu harus dibantu dengan skincare yang memiliki fungsi lebih spesifik seperti serum. Gunakan serum yang sesuai dengan kulit dan pemasalahan wajah, ya.
Bikin kulit wajah lebih mulus
Buat kamu yang mendambakan kulit wajah lebih mulus, maka serum adalah jawabannya. Dalam serum terkandung berbagai nutrisi yang bisa membuat kulit halus dan mulus, seperti glycolic acid yang bisa menyamarkan bintik hitam dan vitamin C yang bisa mencerahkan kulit wajah.
Langsung meresap di kulit
Menggunakan serum sangat menyenangkan karena kamu nggak perlu merasakan kulit yang lengket karena cairan yang lama meresap di kulit. Serum memiliki konsistensi cair mirip air yang bisa menyerap dengan cepat.
Baca Juga
Hal yang membuat serum cepat meresap adalah kandungannya yang bebas petroleum atau mineral oil sehingga bisa menyerap lebih cepat. Hal ini juga yang menyebabkan harga serum lebih tinggi dari skincare lainnya.
Terkini
- Sebelum Nonton Singles Inferno, Cewek Single Wajib Baca Ini: Ekspektasi vs Realita Dunia Dating
- Kelihatan Kuat, Padahal Udah Capek Banget: 5 Tanda Mental Kamu Lagi Lelah
- Mengapa Generasi Z Tak Lagi Menjadikan Pernikahan Sebagai Prioritas?
- Shabu dan Grill Halal dalam Satu Meja, Pengalaman Makan Hangat untuk Keluarga
- FolagoPro Debut sebagai Promotor Konser, Hadirkan An Evening with Brian McKnight di Jakarta
- Minum Kopi Bisa Bikin Perempuan Terlihat Lebih Awet Muda? Ini Faktanya
- Kenapa Banyak Perempuan Memilih Pria Lebih Dewasa? Ternyata Bukan Cuma Soal Umur
- Bumbu Masak Sachet Kini Masuk Festival Musik, Strategi Unik Dekati Generasi Muda
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian