Sabtu, 15 Maret 2025
Rima Sekarani Imamun Nissa : Jum'at, 08 Februari 2019 | 12:30 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Dewiku.com - Luna Maya dikenal sebagai salah satu selebriti Tanah Air yang memiliki selera fesyen terbaik. Sebagai sosialita kelas atas, tidak perlu heran kalau pelantun Cintaku Kandas ini mengoleksi tas mewah. Koleksi perhiasan Luna Maya pun tidak bisa dibilang murah.

Beberapa koleksi perhiasan Luna Maya bahkan diketahui seharga mobil mewah. Dilansir dari Matamata.com, berikut ulasannya.

1. Gelang Cartier

Essential Lines Bracelet dari Cartier ini diketahui senilai Rp 300 juta. Harga gelang Luna Maya itu sepertinya sudah bisa beli mobil atau malah rumah.

Koleksi perhiasan Luna Maya. (Instagram/@fashion.lunamaya)

2. Hermes

Hermes tak hanya memproduksi tas atau sandal tapi juga perhiasan. Kelly Diamond Rose Gold Bangle Bracelet dari Hermes milik Luna Maya ini harganya disebut mencapai Rp 195 juta.

Koleksi perhiasan Luna Maya. (Instagram/@fashion.lunamaya)

3. Cartier Juste Un Clou

Masih dengan merek Cartier, perhiasan Luna Maya satu ini diperkirakan senilai Rp 177 juta.

Koleksi perhiasan Luna Maya. (Instagram/@fashion.lunamaya)

4. Cartier Love Bracelet

Sepertinya Cartier memang menjadi salah satu favorit Luna Maya. Dia punya beberapa gelang Cartier untuk dikenakan dalam berbagai kesempatan, termasuk Love bracelet yellow gold seharga Rp 97 dan seri white gold yang harganya Rp 101 juta.

Koleksi perhiasan Luna Maya. (Instagram/@fashion.lunamaya)

5. Bvlgari

Cincin Bvlgari B. Zero milik Luna Maya ini harganya mencapai RP 21 juta. 

Koleksi perhiasan Luna Maya. (Instagram/@fashion.lunamaya)

Itulah tadi beberapa perhiasan Luna Maya yang harganya bikin pusing kepala. Bagaimana menurutmu?

(Uni Irmagani/*)

BACA SELANJUTNYA

Kayak Seleb Korea, Reino Barack Main Lovestagram Bareng Syahrini?