Dewiku.com - Stöd, merek tas yang terinspirasi dari komunitas fesyen Swedia, menghadirkan koleksi terbaru berupa mini pouch serbaguna dengan desain minimalis, Liten.
Mengedepankan fungsinya yang serbaguna, Liten sangat cocok dijadikan aksesori pilihan generasi milenial yang memiliki aktivitas padat.
Selain bisa dibawa layaknya hand pouch, Liten dilengkapi dengan tali yang bisa mengubahnya menjadi sebuah mini sling bag. Liten hadir dengan enam varian warna, antara lain Black, Navy, Olive, Cream, Grey, dan Maroon.
''Liten dalam bahasa Swedia memiliki arti kecil. Hal ini diwujudkan dengan tampilannya yang small dan compact. Liten hadir untuk mendukung gaya hidup para generasi milenial dan kaum urban yang memiliki aktivitas padat dengan tetap memberikan fungsionalitas serta mobilitas yang tinggi,'' ujar Renaldi Morteza, Product Line Designer Stöd, dalam rilis yang diterima DewiKu.com, Jumat (22/2/2019) kemarin.
Renaldi menjelaskan beberapa keunggulan yang dimiliki Liten. Bukan hanya terbuat dari material yang kuat sehingga dipastikan tidak mudah rusak, mini pouch ini juga dilengkapi dengan quick release buckle, dan memiliki banyak compartment untuk penyimpanan barang-barang kecil.
Koleksi terbaru Stöd ini sudah bisa dibeli di seluruh gerai Mezzo dan beberapa gerai Wakai. Selain itu, pelanggan juga bisa mendapatkannya secara daring melalui situs onmezzo.com. Harganya? Cuma Rp 229 ribu, lho.
Terkini
- 5 Smartwatch Terbaik yang Stylish dan Ramah di Kantong!
- Anti Ribet, Ini Solusi Mempersiapkan Buka Puasa dan Sahur yang Sat Set
- Sebelum Nonton Singles Inferno, Cewek Single Wajib Baca Ini: Ekspektasi vs Realita Dunia Dating
- Kelihatan Kuat, Padahal Udah Capek Banget: 5 Tanda Mental Kamu Lagi Lelah
- Mengapa Generasi Z Tak Lagi Menjadikan Pernikahan Sebagai Prioritas?
- Shabu dan Grill Halal dalam Satu Meja, Pengalaman Makan Hangat untuk Keluarga
- FolagoPro Debut sebagai Promotor Konser, Hadirkan An Evening with Brian McKnight di Jakarta
- Minum Kopi Bisa Bikin Perempuan Terlihat Lebih Awet Muda? Ini Faktanya
- Kenapa Banyak Perempuan Memilih Pria Lebih Dewasa? Ternyata Bukan Cuma Soal Umur
- Bumbu Masak Sachet Kini Masuk Festival Musik, Strategi Unik Dekati Generasi Muda