Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Dewiku.com - Kamu yang hobi makeup dan penonton setia serial Game of Thrones pasti kegirangan mendengar berita satu ini. Sebab, brand kosmetik Urban Decay akan merilis koleksi khusus dengan tema serial tersebut.
Dilansir dari Metro, Urban Decay telah mengumumkan adanya koleksi makeup Game of Thrones. Kabarnya, koleksi itu diluncurkan pada bulan April untuk merayakan pemutaran perdana musim terakhir serial itu.
Lewat Instagram dan Twitter, Urban Decay berbagi gambar seorang model yang mengenakan eyeshadow colbalt warna teal dan metalik dengan tulisan 'For the Throne' di foto.
Meskipun mereka belum mengumumkan tanggal peluncuran pastinya untuk koleksi tersebut, episode pertama musim ke-8 Game of Thrones dijadwalkan tayang pada 14 April 2019 mendatang. Sehingga, bisa disimpulkan kalau perilisan koleksinya sekitar tanggal tersebut pula.
Baca Juga
Sebenarnya kabar ini sudah berhembus sejak 2017 lalu. Urban Decay diketahui sedang berusaha mendapatkan lisensi untuk koleksi Game of Thrones mereka. Namun pada saat itu, koleksi makeup yang dinanti tak kunjung dirilis.
Belum ada kabar detail tentang apa yang akan diluncurkan Urban Decay dalam hal produk serta rentang harganya.
Tetapi jika dilihat dari sudut pandang model, banyak yang memrediksi beberapa palet metalik hingga liquid lipstik dengan tone senada.
Terkini
- Ladang Mimpi yang Berubah Jadi Neraka: Tragedi 100 Wanita Thailand di ' Peternakan Telur Manusia' Georgia
- Mengenal Roehana Koeddoes: Jurnalis Perempuan Pertama di Indonesia
- Stigma atau Realita: Perempuan Enggan Bersama Laki-laki yang Tengah Berproses?
- Komunitas Rumah Langit: Membuka Ruang Belajar dan Harapan bagi Anak-anak Marginal
- Subsidi BPJS Kesehatan Terancam, Siapa yang Paling Terdampak?
- Komnas Perempuan Soroti Perlindungan Jurnalis Perempuan dari Kekerasan Berbasis Gender
- Damkar Dipanggil, Polisi Ditinggal: Mengapa Publik Lebih Percaya Damkar?
- Tantangan dan Realitas Jurnalis Perempuan di Indonesia: Menyingkap Kesenjangan di Ruang Redaksi
- Memahami dan Merawat Inner Child: Kunci untuk Menyembuhkan Luka yang Tak Terlihat
- Working Holiday Visa Australia: Tiket Emas untuk Kerja dan Hidup di Luar Negeri