fashion-beauty

Jangan Panik, Ini Cara Mudah Atasi Rambut Ngembang

Cukup ubah kebiasaan saat keramas, rambut akan kembali menjadi normal.

Vika Widiastuti
Rabu, 27 Februari 2019 | 21:30 WIB

Salah bagian tubuh yang memegang peranan penting dalam penampilan adalah rambut. Namun salah satu masalah yang kerap dialami wanita adalah rambut ngembang. Rambut ngembang memang membuat penampilan semakin nggak percaya diri.

Memang kebanyakan perempuan rela berusaha demi mendapatkan rambut yang indah dan berkilau. Setiap orang pada dasarnya mempunyai jenis rambut yang berbeda. Jadi jenis perawatannya pun juga berbeda pula.

Nah, salah satunya adalah jenis rambut yang mudah ngembang dan berantakan. Duh, pasti itu ganggu penampilan banget sih!

Baca Juga: Syahrini Hamil Anak Pertama, Waspadai Risiko Kehamilan di Atas Usia 40 Tahun

Namun sekarang, kalian nggak perlu panik lagi. Ada beberapa cara mudah atasi rambut ngembang. Penasaran apa saja?

1. Keramas di waktu yang tepat

Ilustrasi keramas. (PIxabay)

 

Baca Juga: Ragam Manfaat Susu Kacang Mede untuk Kesehatan, Cocok buat Bumil dan Busui!

Salah satu penyebab rambut ngembang adalah terlalu sering keramas. Sebab jika terlalu sering keramas, setiap helaian rambut akan menjadi kering atau kasar.

Kamu bisa mencoba keramas dua hari sekali saja atau tiga hari sekali. Ini berguna untuk menjaga minyak alami yang melembapkan rambut.

2. Jangan keramas pakai air hangat

Perlu kamu perhatikan bahwa, jika kamu mempunyai jenis rambut yang kering, jangan keramas pakai air hangat. Sebab itu dapat membuat rambut semakin kering.

Air hangat akan membuat minyak alami rambut semakin terkikis hingga helaiannya begitu ringan dan terlihat ngembang.

3. Pilih produk perawatan rambut yang tepat

Ilustrasi rambut ngembang. (Pixabay)

 

Salah satu cara mudah untuk mengatasi rambut ngembang adalah dengan memilih produk perawatan rambut yang tepat. Kamu perlu perhatikan kandungan sampo dan kondisioner yang kamu pakai.

Baca Juga: 8 Arti Mimpi Gelas Pecah, Waspadai Datangnya Kehancuran!

Biasanya di kemasan tertera juga fungsi dari kandungan tersebut. Sesuaikan dengan kondisi rambut kamu ya, Girls.

fashion-beauty

Rekomendasi 4 Lip Oil Harga Terjangkau, Mulai dari Rp15 Ribuan

Biarpun harganya terjangkau, lip oil di bawah ini tetap terbukti berkualitas.

fashion-beauty

5 Tas Mewah Bridesmaid Mahalini, Hampir Semuanya Dior

Gaya bridesmaid Mahalini tak lepas dari sorotan publik.

fashion-beauty

Cincin Kawin Rizky Febian dan Mahalini Curi Atensi, Desainnya Bikin Jatuh Hati

Cincin pernikahan Rizky Febian dan Mahalini didesain khusus sesuai kepribadian kedua mempelai.

fashion-beauty

Dewi Perssik Kondangan, Gayanya Dipuji Berkelas dan Elegan

Dewi Perssik tampil menawan saat menghadiri acara pernikakan Rizky Febian dan Mahalini.

fashion-beauty

Mahalini Pakai Topi Branded, Rizky Febian: Istriku!

Resmi menikah dengan Mahalini, Rizky Febian pamer kemesraan bareng sang istri.