Dewiku.com - Salah satu acara yang paling ditunggu pelaku industri fesyen, yakni Jogja Fashion Festival 2019 bertabur desainer kenamaan tanah air.
JFF 2019 kali ini menampilkan koleksi dari Guest Desiner kenamaan seperti Defrico Audi, Purana Indonesia, Ghea Panggabean, dan Danjyo Hiyoji.
"Sebagai guest designer, Defrico Audy dan Purana akan menampilkan parade fashion dengan koleksi khas mereka, tentunya dengan sentuhan tradisi melalui kain tradisional dan motif-motif nusantara," seperti yang dikutip dari pers rilis yang diterima Dewiku.com.
Tahun ini, JFF masih konsisten meningkatkan kecintaan masyarakat pada kain tradisional dengan meng-highlight kain songket nusantara.
Highlight itu akan ditampilkan di beberapa koleksi ready to wear maupun glamour.
Tidak hanya itu, ada kolaborasi produk desainer maupun tenant bertaraf nasional yang menampilkan mix fashion chic and fashionable.
Brand tenant bertaraf internasional juga akan turut serta dalam rangkaian JFF 2019 dengan berbagai koleksi berkualitas dan ter-up to date.
JFF 2019 berlangsung pada 8-10 Maret 2019 di main atrium Plaza Ambarrukmo dengan tema besar "Unbeatable". Di hari terakhir acara, pedangdut Via Vallen bakal hadir menjadi guest star.
Terkini
- Kenapa Banyak Perempuan Memilih Pria Lebih Dewasa? Ternyata Bukan Cuma Soal Umur
- Bumbu Masak Sachet Kini Masuk Festival Musik, Strategi Unik Dekati Generasi Muda
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian
- Palet Global, Jiwa Lokal: Tren Warna 2026 yang Dekat dengan Gen Z
- Liburan Akhir Tahun Anti Ribet: Rumah Bisa Jadi Destinasi Paling Cozy
- Intim dan Membumi, Gender Reveal Alyssa Daguise dan Al Ghazali Tampil Serasi dalam Earth Tone
- Zero Post: Saat Gen Z Memilih Feed Kosong Demi Hidup Lebih Santai
- Nussa Kembali dengan Cerita Hangat, Tontonan Keluarga yang Mengajarkan Arti Janji
- Rahasia di Balik Micellar Water: Solusi Praktis Membersihkan Makeup Sehari-Hari