Dewiku.com - Ada hal menarik dalam fashion show yang dihelat gerai penyedia kebutuhan ibu hamil dan anak, Mothercare Indonesia, di Fashion Nation XIII di Senayan City pada Minggu (17/03/2019) kemarin. Kahiyang Ayu dan putri pertamanya, Sedah Mirah, menjadi salah satu muse dalam acara tersebut.
Putri kedua Presiden Jokowi, Kahiyang Ayu, tampil di atas catwalk bersama putrinya, Sedah Mirah Nasution. Keduanya mencuri perhatian para penonton yang langsung merasa super gemas dengan keimutan si bayi.
Menjadi salah satu penampilan yang paling ditunggu-tunggu, istri dari Bobby Nasution ini menggunakan kaos berwarna putih bergambar logo Mothercare dan memadukannya dengan celana panjang hitam.
Sementara itu, si cilik Sedah Mirah memakai mini dress berwarna dongker dengan aksesoris bandana putih berpita dan sepatu kets.
Kahiyang Ayu berjalan dengan begitu percaya diri sambil menggendong putrinya yang berusia 7,5 bulan tersebut. Sembari mengikuti irama musik, Kahiyang Ayu tak pernah berhenti tersenyum kepada seluruh audiens.
Kahiyang Ayu dan Sedah Mirah berjalan bersama aktris cantik Karina Salim dan putrinya, Callysha Shea Primanda. Mereka membawakan koleksi Spring/Summer 2019 dari Mothercare Indonesia dengan tema Twinning is Happening. (Suara.com/Dinda Rachmawati)
Terkini
- Sebelum Nonton Singles Inferno, Cewek Single Wajib Baca Ini: Ekspektasi vs Realita Dunia Dating
- Kelihatan Kuat, Padahal Udah Capek Banget: 5 Tanda Mental Kamu Lagi Lelah
- Mengapa Generasi Z Tak Lagi Menjadikan Pernikahan Sebagai Prioritas?
- Shabu dan Grill Halal dalam Satu Meja, Pengalaman Makan Hangat untuk Keluarga
- FolagoPro Debut sebagai Promotor Konser, Hadirkan An Evening with Brian McKnight di Jakarta
- Minum Kopi Bisa Bikin Perempuan Terlihat Lebih Awet Muda? Ini Faktanya
- Kenapa Banyak Perempuan Memilih Pria Lebih Dewasa? Ternyata Bukan Cuma Soal Umur
- Bumbu Masak Sachet Kini Masuk Festival Musik, Strategi Unik Dekati Generasi Muda
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian