Dewiku.com - Operasi plastik menjadi pilihan banyak orang untuk mengubah bentuk salah satu bagian tubuh, termasuk hidung. Teknologi terbaru, para ahli tengah mengembangkan teknik operasi plastik hidung dengan menggunakan jarum kecil dan arus listrik.
Para peneliti mengatakan metode ini disebut electromechanical reshaping (EMR). Fungsinya, mengubah ujung hidung dengan melibatkan arus listrik yang dialirkan melalui tulang rawan hidung sehingga membuatnya lebih lunak atau lentur.
Saat tulang rawan melentur, ahli bedah bisa membentuk hidung sesuai dengan keinginan pasien. Setelah itu, arus listrik akan dimatikan dan dibiarkan selama beberapa menit.
Dilansir dari laman Metro.co.uk, prosedur ini diklaim sebagai metode tercepat karena cuma memakan waktu lima menit dan hasilnya pun permanen. Disebutkan pula, EMR dapat menjadi alternatif untuk operasi hidung atau penggunaan filler.
Selain lebih cepat, metode ini juga menghindari jahitan dan jaringan parut, dan bisa dilakukan dengan anestesi lokal. Namun, jangan buru-buru ingin menjajal prosedur operasi plastik hidung ini, ya. Pasalnya, metode ini ternyata belum dilakukan uji coba pada manusia.
Sejauh ini, para peneliti baru mengujicobakan EMR pada hewan, di mana melalui metode ini, telinga kelinci yang tadinya tegak menjadi jatuh.
Dr. Hill dan Profesor Brian Wong, dari University of California, mengungkapkan, diperlukan lebih banyak penelitian sebelum mereka dapat melanjutkan EMR dan menerapkannya kepada manusia. (Suara.com/Dinda Rachmawati)
Terkini
- Kenapa Banyak Perempuan Memilih Pria Lebih Dewasa? Ternyata Bukan Cuma Soal Umur
- Bumbu Masak Sachet Kini Masuk Festival Musik, Strategi Unik Dekati Generasi Muda
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian
- Palet Global, Jiwa Lokal: Tren Warna 2026 yang Dekat dengan Gen Z
- Liburan Akhir Tahun Anti Ribet: Rumah Bisa Jadi Destinasi Paling Cozy
- Intim dan Membumi, Gender Reveal Alyssa Daguise dan Al Ghazali Tampil Serasi dalam Earth Tone
- Zero Post: Saat Gen Z Memilih Feed Kosong Demi Hidup Lebih Santai
- Nussa Kembali dengan Cerita Hangat, Tontonan Keluarga yang Mengajarkan Arti Janji
- Rahasia di Balik Micellar Water: Solusi Praktis Membersihkan Makeup Sehari-Hari