Dewiku.com - Luncurkan inovasi terbaru, Wakai terinspirasi dari teknik tambal kain dengan cara menyulam khas Jepang, yaitu Boro. Koleksi Wakai Boro ini hadir dalam dua siluet sepatu Wakai, yakni Wakai Atsui dan Wakai Hashigo dengan empat varian warna: Damaged Black, Damaged Navy, Denim Black, dan Ripped Blue.
Kain Boro merupakan jenis kain hasil tambal dari beberapa kain dengan cara disulam yang marak dimiliki warga Jepang di zaman Edo. Kala itu, material kain yang terbuat dari sutra dan katun sulit didapatkan sehingga hanya digunakan untuk pakaian masyarakat kalangan atas.
Boro menjadi solusi atas keterbatasan material kain untuk kebutuhan sandang masyarakat Jepang saat itu. Tradisi tersebut kemudian diteruskan secara turun temurun.
''Dulu, Boro dikenal sebagai pakaian untuk orang-orang tidak mampu di Jepang. Namun seiring perkembangan zaman, teknik Boro memiliki nilai seni tersendiri. Sekarang kita bisa menemukan Boro di berbagai produk fesyen, seperti pakaian, celana, hingga sepatu,'' kata Permata Yudha, Senior Product Design Manager Wakai, dalam rilis yang diterima DewiKu.com belum lama ini.
Yudha menambahkan, koleksi anyar Wakai ini diciptakan menggunakan material denim berkualitas yang disempurnakan dengan teknik Boro. Memiliki tampilan yang unik dan stylish, koleksi Wakai Boro tetap nyaman dikenakan kapan pun dan di mana pun.
Tertarik punya? Koleksi Wakai Boro sudah bisa didapatkan di gerai-gerai Wakai terdekat. Harganya dibanderol antara Rp629.000 hingga Rp649.000. Koleksi ini nantinya juga tersedia secara daring di situs onmezzo.com dalam waktu dekat.
Terkini
- Anti Ribet, Ini Solusi Mempersiapkan Buka Puasa dan Sahur yang Sat Set
- Sebelum Nonton Singles Inferno, Cewek Single Wajib Baca Ini: Ekspektasi vs Realita Dunia Dating
- Kelihatan Kuat, Padahal Udah Capek Banget: 5 Tanda Mental Kamu Lagi Lelah
- Mengapa Generasi Z Tak Lagi Menjadikan Pernikahan Sebagai Prioritas?
- Shabu dan Grill Halal dalam Satu Meja, Pengalaman Makan Hangat untuk Keluarga
- FolagoPro Debut sebagai Promotor Konser, Hadirkan An Evening with Brian McKnight di Jakarta
- Minum Kopi Bisa Bikin Perempuan Terlihat Lebih Awet Muda? Ini Faktanya
- Kenapa Banyak Perempuan Memilih Pria Lebih Dewasa? Ternyata Bukan Cuma Soal Umur
- Bumbu Masak Sachet Kini Masuk Festival Musik, Strategi Unik Dekati Generasi Muda
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?