Dewiku.com - Bukan Nagita Slavina namanya kalau tidak bikin heboh netizen dengan barang mewahnya. Dompet Nagita Slavina pun harganya tidak bisa dibilang murah.
Dalam sebuah kesempatan berbincang dengan penyanyi jebolan Indonesian Idol 2018, Brisia Jodie, istri Raffi Ahmad ini kedapatan meletakkan dompet sembarangan di atas meja.
Dompet berwarna pink itu terlihat biasa saja dengan model sederhana. Namun, kamu mungkin akan menjerit jika mengetahui harga dompet Nagita Slavina tersebut.
Dilansir dari akun Instagram @hermes_selebriti, dompet yang tergeletak begitu saja di atas meja itu merupakan keluaran Hermes dengan tipe Hermes Kelly Classic Wallet Rose Lipstick with Palladium Hardware.
Harganya? Ternyata mencapai USD 3,550 atau sekitar Rp 51,4 juta. Jelas saja itu membuat netizen ramai-ramai mengomentari postingan tentang harga dompet Nagita Slavina tersebut.
''Wow, orang kaya naruh barang mahal biasa aja,'' komentar seorang netizen.
''Kalau kita mah udah dikurung dalam lemari tuh dompet,'' ungkap akun lainnya. (Matamata.com/Firna Larasanti)
Terkini
- Sebelum Nonton Singles Inferno, Cewek Single Wajib Baca Ini: Ekspektasi vs Realita Dunia Dating
- Kelihatan Kuat, Padahal Udah Capek Banget: 5 Tanda Mental Kamu Lagi Lelah
- Mengapa Generasi Z Tak Lagi Menjadikan Pernikahan Sebagai Prioritas?
- Shabu dan Grill Halal dalam Satu Meja, Pengalaman Makan Hangat untuk Keluarga
- FolagoPro Debut sebagai Promotor Konser, Hadirkan An Evening with Brian McKnight di Jakarta
- Minum Kopi Bisa Bikin Perempuan Terlihat Lebih Awet Muda? Ini Faktanya
- Kenapa Banyak Perempuan Memilih Pria Lebih Dewasa? Ternyata Bukan Cuma Soal Umur
- Bumbu Masak Sachet Kini Masuk Festival Musik, Strategi Unik Dekati Generasi Muda
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian