Dewiku.com - Siapa yang suka pakai perhiasan emas? Aksesori tersebut bisa membuatmu terlihat elegan dan berkelas. Namun jika pakai emas di sekujur tubuh, kira-kira bakal seperti apa jadinya?
Akun Instagtam @ngumpulreceh belum lama ini mengunggah foto cowok yang mengenakan perhiasan emas berukuran besar, mulai dari kalung bertumpuk hingga gelang.
Lelaki yang tengah menyebrang jalan usai turun dari mobil itu, memakai kemeja hitam dan celana abu-abu. Ia pun kacamata mirror sebagai aksesori tambahan.
Namun, aksesori yang paling menonjol ialah emas di sekujur tubuh pria yang tidak diketahui identitasnya itu. Jika dihitung, ada sembilan tumpuk kalung yang menggantung di leher, mulai dari rantai yang tipis hingga tebal.
Tiga pasang gelang emas besar juga melingkar di kedua lengannya. Gelang itu bahkan sampai terlihat membalut lengan si cowok hingga sebelum siku.
Belum selesai, perhiasan emas juga menghiasi jari-jari tangannya. Bukan cuma satu atau dua, tetapi hampir semuanya.
''Mau casting Mahabrata keknya ni orang,'' tulis akun @ngumpulreceh pada keterangan foto.
Netizen pun ramai-ramai memberikan komentar. Hingga Selasa (23/4/2019) siang, setidaknya sudah ada lebih dari 1.100 akun yang berkomentar.
''Tolong amankan cowok ini,'' komentar seorang netizen.
''The real sultan,'' tambah netizen lain yang takjub dengan banyaknya perhiasan emas yang dipakai si cowok. (Suara.com/Vessy Dwirika Frizona)
Baca Juga
Terkini
- Kenapa Banyak Perempuan Memilih Pria Lebih Dewasa? Ternyata Bukan Cuma Soal Umur
- Bumbu Masak Sachet Kini Masuk Festival Musik, Strategi Unik Dekati Generasi Muda
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian
- Palet Global, Jiwa Lokal: Tren Warna 2026 yang Dekat dengan Gen Z
- Liburan Akhir Tahun Anti Ribet: Rumah Bisa Jadi Destinasi Paling Cozy
- Intim dan Membumi, Gender Reveal Alyssa Daguise dan Al Ghazali Tampil Serasi dalam Earth Tone
- Zero Post: Saat Gen Z Memilih Feed Kosong Demi Hidup Lebih Santai
- Nussa Kembali dengan Cerita Hangat, Tontonan Keluarga yang Mengajarkan Arti Janji
- Rahasia di Balik Micellar Water: Solusi Praktis Membersihkan Makeup Sehari-Hari