Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Dewiku.com - Tokoh penting di balik Vogue, Anna Wintour, memiliki dua ciri khas dalam penampilannya, yakni rambut bob dan kacamata hitam. Hampir di segala kesempatan, Anna terlihat memakai kacamata hitam.
Wanita berusia 69 tahun itu selalu mengenakannya di dalam atau di luar ruangan. Ia juga selalu mengenakan kacamata hitam dalam segala jenis cuaca.
Karena hal itu, ia sempat dikecam dan dianggap tidak sopan karena menggunakan kacamata hitam ketika menonton London Fashion Week bersama Ratu Elizabeth II.
Banyak orang mengira Anna Wintour sengaja memakai kacamata hitam sebagai aksesori pelengkap penampilan. Namun, dalam sebuah wawancara dengan CNN, Anna mengatakan alasan khusus ia selalu memakai kacamata hitam.
Baca Juga
Baginya, kacamata hitam adalah salah satu aksesori yang sangat berguna. Dengan memakai kacamata hitam, ia tidak membiarkan orang tahu apa yang sedang dipikirkannya.
Contohnya, ia memakai kacamata hitam ketika menonton fashion show. Sehingga media tidak bisa mengetahui apakah ia menyukai atau membenci koleksi yang sedang ditampilkan.
Ditambah dengan operasi mata yang baru-baru ini ia jalani, kacamata hitam tersebut membantu dirinya melindungi tanda-tanda keletihan yang mungkin terlihat saat wawancara atau berbicara dengan orang lain.
Meski begitu, sesekali Anna Wintour melepaskan kacamata hitamnya, kok. Momen itu misalnya saat ia diberi gelar Dame oleh Kerajaan Inggris maupun ketika bekerja di kantor.
Tag
Terkini
- Fawning: Jebakan Menyenangkan Orang Lain, Sampai Lupa Diri Sendiri
- Overparenting, Jebakan Pola Asuh Orang Tua Zaman Now: Bisa Hambat Kemandirian Anak?
- Sextortion dan Sexploitation: Ketika Privasi Jadi Senjata Pemerasan di Era Digital
- Wifey Material: Ketika Perempuan Dituntut Jadi 'Istri Idaman'
- Nyaman dengan Diri Sendiri Berawal dari Perawatan Tepat Area Kewanitan
- Main Character Syndrome, Ketika Perempuan Merasa Jadi Pusat Semesta
- Go & Glow Fun Run 2025: Tetap Bugar dan Glowing dengan Aktivitas Seru
- Hot Girl Walk: Ketika Perempuan Jadi Lebih Bahagia Cuma Modal Jalan Kaki
- Self Gifting: Bukan Boros, Tapi Bentuk Apresiasi pada Diri Sendiri
- Lebih dari Sekadar Musik, Ada Pesan Pemberdayaan Perempuan dari JENNIE Lewat Album Ruby