Dewiku.com - Akhirnya film Avengers: Endgame yang sangat dinanti oleh para penggemar Marvel rilis juga. Diketahui bahwa Senin (22/04/2019) awal pekan ini, gala premiere Avengers: Endgame sukses digelar di Los Angeles, Amerika Serikat. Acara ini pun menjadi ajang tampil bagi para karakter Marvel.
Fans pun tak hanya fokus pada film melainkan juga dari gaya, busana, hingga aksesori yang digunakan para karakter Marvel. Nah, ternyata ada Scarlettt Johansson dan Brie Larson kompak pakai cincin Thanos.
Brie sebagai Captain Marvel dan Sarlett sebagai Black Widow yang menjadi karakter utama perempuan di film Avengers serasi dalam menggunakan perhiasan Infinity Stones.
Cincin Thanos yang digunakan kedua aktris ini seakan menjadi statement jewel untuk seri terakhir film Avengers. Mengenakan gaun berwarna silver dengan cut off di bagian bawah, Scralet Johansson mengenakan perhiasan Infinity Stones yang tidak sama persis dengan yang digunakan Thanos.
Perhiasan yang digunakan Scarlettt menggunakan batu berwarna perak pada bagian telunjuk. Selain itu, batu utama dari Infinity Stones tergantung pada gelang.
Sedangkan Brie Larson mengenakan cincin Thanos dengan siluet yang berbeda. Siluet perhiasan Infinity Stones yang dikenakan Brie ini mengenakan Infinity Gauntlet yang digunakan Thanos pada film Avengers.
Mind Stones yang berwarna kuning ditempatkan pada sebuah bangles, bukan sarung tangan seperti yang dikenakan Thanos agar tetap menampilkan penampilan yang feminin.
Brie Larson mengenakan gaun ungu dengan potongan v-neck yang rendah dan cut off untuk menyempurnakan penampilannya pada premiere film tersebut.
Tag
Terkini
- Kenapa Banyak Perempuan Memilih Pria Lebih Dewasa? Ternyata Bukan Cuma Soal Umur
- Bumbu Masak Sachet Kini Masuk Festival Musik, Strategi Unik Dekati Generasi Muda
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian
- Palet Global, Jiwa Lokal: Tren Warna 2026 yang Dekat dengan Gen Z
- Liburan Akhir Tahun Anti Ribet: Rumah Bisa Jadi Destinasi Paling Cozy
- Intim dan Membumi, Gender Reveal Alyssa Daguise dan Al Ghazali Tampil Serasi dalam Earth Tone
- Zero Post: Saat Gen Z Memilih Feed Kosong Demi Hidup Lebih Santai
- Nussa Kembali dengan Cerita Hangat, Tontonan Keluarga yang Mengajarkan Arti Janji
- Rahasia di Balik Micellar Water: Solusi Praktis Membersihkan Makeup Sehari-Hari