Dewiku.com - Bicara soal fesyen Nagita Slavina seperti tidak ada habisnya. Selain dikenal memiliki selera yang bagus, istri Raffi Ahmad ini sudah pasti sering terlihat memakai barang bermerek dengan harga fantastis.
Nah, beberapa waktu yang lalu, Nagita Slavina bersama dengan Rafathar beserta keluarganya mencoba naik transportasi umum. Mereka rupanya juga penasaran seperti apa rasanya naik MRT.
Dalam video yang diunggah di saluran YouTuber Rans Entertainment pada Selasa (30/4/2019) kemarin, Nagita Slavina bersama rombongan berjalan menuju stasiun Lebak Bulus ke Bundaran HI.
Busana Nagita Slavina saat pun tak luput dari sorotan. Ibu satu anak tersebut mengenakan blouse lengan panjang berwarna putih yang dipadukan dengan celana jeans berwarna navy.
Melansir dari akun Instagram @fashion_nagitaslavina, terungkap harga blouse putih yang dikenakan Nagita Slavina saat naik MRT.
Blouse putih tersebut disebut berasal dari brand ternama Pleats Please Issey Miyake seri Plisse Blouse. Satu picisnya dihargai cukup fantastis, yakni mencapai Rp 6 juta.
Tak hanya blouse, ia juga memadukan penampilan busananya dengan sling bag cokelat keluaran Louis Vuitton seri Boite Chapeau Souple seharga Rp 32,9 juta.
Jadi jika ditotal, Nagita Slavina pakai outfit senilai lebih dari Rp 38 juta. Itu bahkan belum ditambah dengan harga sepatunya, lho.
Tag
Terkini
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian
- Palet Global, Jiwa Lokal: Tren Warna 2026 yang Dekat dengan Gen Z
- Liburan Akhir Tahun Anti Ribet: Rumah Bisa Jadi Destinasi Paling Cozy
- Intim dan Membumi, Gender Reveal Alyssa Daguise dan Al Ghazali Tampil Serasi dalam Earth Tone
- Zero Post: Saat Gen Z Memilih Feed Kosong Demi Hidup Lebih Santai
- Nussa Kembali dengan Cerita Hangat, Tontonan Keluarga yang Mengajarkan Arti Janji
- Rahasia di Balik Micellar Water: Solusi Praktis Membersihkan Makeup Sehari-Hari
- Hangatkan Musim Liburan dengan Festive Charity Trunk Show: Mode, Budaya, dan Semangat Berbagi
- Niat Hidup Hemat, Tapi Tiap Minggu Tetap Checkout: Kenapa Perempuan Susah Lepas dari Jajan Kecil?