Dewiku.com - Ketika melangkahkan kaki di red carpet Met Gala 2019, Kim Kardashian tampil memesona dalam balutan organza berwarna cokelat rancangan Thierry Mugler. Gaun yang memberi kesan basah tersebut memberi kesan yang sangat ramping pada pinggan Kim.
Rupanya, rahasia pinggang ramping itu ada pada korset super ketat yang melingkari tubuhnya. Hal ini terungkap dari sebuah video yang dirilis Vogue di channel YouTube miliknya.
Dalam video singkat berdurasi 7 menit itu, terlihat bagaimana persiapan Kim Kardashian sebelum menghadiri Met Gala 2019 termasuk ketika menggunakan korset super ketat.
Rupanya, ibu tiga anak ini menggunakan korset warna nude yang dibuat secara khusus oleh Mr. Pearl, ahli pembuat korset asal Prancis.
Tak cuma korset, Kim Kardashian juga ingin menonjolkan pinggang yang ramping dengan mengenakan spanx yang membalut pinggang hingga pahanya. Usahanya bisa dibilang sukses karena lingkar pinggangnya jadi terlihat sangat kecil.
Demi penampilannya malam itu, Kim Kardashian bahkan rela tersiksa hingga nggak bisa duduk nyaman. Kim mengatakan kepada Editor In Chief Vogue, Anna Wintour, kalau dirinya tidak akan bisa duduk dengan benar dia acara gala dinner.
''Anna, kalau aku tidak duduk saat makan malam, kamu tahu apa sebabnya. Aku akan jalan-jalan saja, ngobrol, berbincang, tapi aku tidak bisa duduk. Aku hanya bisa setengah duduk,'' ungkap Kim Kardashian dalam video.
Terkini
- Anti Ribet, Ini Solusi Mempersiapkan Buka Puasa dan Sahur yang Sat Set
- Sebelum Nonton Singles Inferno, Cewek Single Wajib Baca Ini: Ekspektasi vs Realita Dunia Dating
- Kelihatan Kuat, Padahal Udah Capek Banget: 5 Tanda Mental Kamu Lagi Lelah
- Mengapa Generasi Z Tak Lagi Menjadikan Pernikahan Sebagai Prioritas?
- Shabu dan Grill Halal dalam Satu Meja, Pengalaman Makan Hangat untuk Keluarga
- FolagoPro Debut sebagai Promotor Konser, Hadirkan An Evening with Brian McKnight di Jakarta
- Minum Kopi Bisa Bikin Perempuan Terlihat Lebih Awet Muda? Ini Faktanya
- Kenapa Banyak Perempuan Memilih Pria Lebih Dewasa? Ternyata Bukan Cuma Soal Umur
- Bumbu Masak Sachet Kini Masuk Festival Musik, Strategi Unik Dekati Generasi Muda
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?