Dewiku.com - Ada banyak jenis jerawat yang bisa hadir di wajah. Salah satu yang paling mengganggu dan menyebalkan adalah blind pimple alias jerawat tanpa mata.
Sama seperti jerawat pada umumnya, penyebab blind pimple merupakan sebum atau minyak berlebih pada wajah, kotoran, dan bakteri yang terperangkap dalam pori-pori.
Bedanya, peradangan blind pimple terjadi di bawah permukaan kulit. Oleh karena itu, biasanya blind pimple tidak mempunyai 'ujung kepala' atau whiteheads seperti jerawat lainnya. Warnanya pun cenderung pucat sehingga tidak terlihat dari kejauhan.
Namun saat diraba, bisa dirasakan permukaan yang bengkak dan terasa sakit. Hal menyebalkan lainnya adalah blind pimple cenderung 'matang' lebih lama sehingga penyembuhannya memakan waktu.
Berbeda jenis jerawat, berbeda pula penanganannya. Untuk mengatasi blind pimple, pertolongan pertama yang bisa dilakukan adalah mengompres dengan air hangat. Suhu panas bisa membantu membuka pori-pori dan membuka jalan agar jerawat cepat matang.
Pengaplikasian obat topikal juga dibutuhkan untuk menangani blind pimple. Beberapa pilihan obat topikal yang dapat dicoba di antaranya adalah produk dengan kandungan benzoyl peroxide, sulfur, atau tea tree oil yang kaya akan khasiat anti-bakteri.
Selain mengurangi inflamasi dan bakteri, penggunaan obat topikal ini juga bisa membantu proses matangnya jerawat.
Terkini
- Kenapa Banyak Perempuan Memilih Pria Lebih Dewasa? Ternyata Bukan Cuma Soal Umur
- Bumbu Masak Sachet Kini Masuk Festival Musik, Strategi Unik Dekati Generasi Muda
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian
- Palet Global, Jiwa Lokal: Tren Warna 2026 yang Dekat dengan Gen Z
- Liburan Akhir Tahun Anti Ribet: Rumah Bisa Jadi Destinasi Paling Cozy
- Intim dan Membumi, Gender Reveal Alyssa Daguise dan Al Ghazali Tampil Serasi dalam Earth Tone
- Zero Post: Saat Gen Z Memilih Feed Kosong Demi Hidup Lebih Santai
- Nussa Kembali dengan Cerita Hangat, Tontonan Keluarga yang Mengajarkan Arti Janji
- Rahasia di Balik Micellar Water: Solusi Praktis Membersihkan Makeup Sehari-Hari