Dewiku.com - Pemeran Putri Jasmine di film Aladdin, Naomi Scott mengenakan headpiece karya Rinaldy Yunardi dalam pemotretan sampul majalah bergengsi Vogue Inggris.
Kali ini, Rinaldy Yunardi kembali memamerkan karyanya yang luar biasa. Pada cover majalah Vogue Inggris itu, Naomi Scott disebutkan sebagai Britain's New Superstar dengan coverline 'Modern Glamour'.
Hal itu digambarkan lewat riasan serta aksesori headpiece. Tentu saja headpiece yang ada di dalam foto sampul tersebut adalah karya desainer aksesori Indonesia.
Aktris dan penyanyi asal Inggris tersebut memakai koleksi aksesori seri Equilibrium yang dibuat tahun 2017 dalam cover Vogue British edisi April 2019.
Koleksi Equilibrium sekaligus menjadi karya yang dipilih menjadi karya yang dipilih untuk show tunggal pertama desainer ternama kesayangan selebriti Indonesia ini.
Saat ini Rinaldy Yunardi menjadi salah satu desainer yang selalu dicari oleh para selebriti Hollywood juga. Naomi Scott tampaknya terlihat sangat puas dengan aksesori headpiece karya desainer Indonesia tersebut.
Hal itu terlihat dalam unggahan Instagram Naomi Scoot ketika mengunggah fotonya yang menjadi sampul majalah bergengsi tersebut.
"Incredibly grateful, entirely stunned, still doesn't feel real," tulis Naomi Scott.
Tentu ini bukan kali pertama karya Rinaldy Yunardi dikenakan oleh selebriti dunia. Sudah banyak deretan selebriti papan atas lainnya yang juga mengenakan karya desainer luar biasa ini.
Karya Rinaldy Yunardi bahkan sudah hadir di Met Gala selama tiga tahun berturut-turut. Pada 2017 lalu, karya Rinaldy Yunardi dipakai oleh Cassandra Ventura atau Cassie. Kemudian pada 2018, penyanyi legendaris Madonna juga mengenakan karya Rinaldy Yunardi di Met Gala.
Baca Juga
Terakhir pada Met Gala 2019, ada aktris sekaligus pengacara terkenal, Laverne Cox yang memesona saat tampil di karpet merah mengenakan karya Rinaldy Yunardi.
Terkini
- Sebelum Nonton Singles Inferno, Cewek Single Wajib Baca Ini: Ekspektasi vs Realita Dunia Dating
- Kelihatan Kuat, Padahal Udah Capek Banget: 5 Tanda Mental Kamu Lagi Lelah
- Mengapa Generasi Z Tak Lagi Menjadikan Pernikahan Sebagai Prioritas?
- Shabu dan Grill Halal dalam Satu Meja, Pengalaman Makan Hangat untuk Keluarga
- FolagoPro Debut sebagai Promotor Konser, Hadirkan An Evening with Brian McKnight di Jakarta
- Minum Kopi Bisa Bikin Perempuan Terlihat Lebih Awet Muda? Ini Faktanya
- Kenapa Banyak Perempuan Memilih Pria Lebih Dewasa? Ternyata Bukan Cuma Soal Umur
- Bumbu Masak Sachet Kini Masuk Festival Musik, Strategi Unik Dekati Generasi Muda
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian