Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Dewiku.com - Sebagai First Lady, Melania Trump selalu sibuk mengikuti kegiatan sang suami, Donald Trump. Baru-baru ini, Presiden Amerika Serikat beserta istrinya itu diketahui berkunjung ke Jepang dalam rangka kunjungan kenegaraan.
Menjadi seorang yang tak pernah lepas dari sorotan kamera, membuat Melania Trump selalu tampil anggun dan modis. Saat tiba di Haneda Internasional Airport, Tokyo, Sabtu (25/05/2019) kemarin, dia terlihat mengenakan dress yang simpel.
Dilansir dari Daily Mail, keluar dari pesawat kepresidenan Air Force One, Melania Trump muncul dalam balutan dress putih dari Calvin Klein yang dihiasi dengan gambar kartu pos.
Berdasarkan info di laman Matches Fashion, harga dress tersebut diketahui mencapai USD 2.810 atau setara dengan Rp 40 jutaan. First Lady asal Slovenia itu menyempurnakan penampilannya dengan slim belt kulit berwarna coklat.
Baca Juga
Melania Trump juga tampak memakai kacamata hitam oversized dari Saint Laurent. Sepasang sepatu heels berwarna gelap dari Christian Louboutin yang ia pakai merupakan seri 'Agneska'. Sepatu itu nilainya mencapai USD 695 atau sekitar hampir Rp 10 juta.
Penampilan Melania Trump saat mendarat di Jepang ini cukup mencuri perhatian dan membuat publik bertanda tanya.
Pasalnya, Melania Trump dikenal sebagai First Lady yang hobi mengganti busananya saat dalam perjalanan udara yang memakan waktu panjang.
Nah, Perjalanan udara dari Amerika Serikat menuju Jepang diketahui membutuhkan waktu selama kurang lebih 16 jam. Namun, Melania Trump masih memakai busana yang sama dengan saat dirinya berangkat dari Gedung Putih di Washington D.C, Amerika Serikat.
Terkini
- Fawning: Jebakan Menyenangkan Orang Lain, Sampai Lupa Diri Sendiri
- Overparenting, Jebakan Pola Asuh Orang Tua Zaman Now: Bisa Hambat Kemandirian Anak?
- Sextortion dan Sexploitation: Ketika Privasi Jadi Senjata Pemerasan di Era Digital
- Wifey Material: Ketika Perempuan Dituntut Jadi 'Istri Idaman'
- Nyaman dengan Diri Sendiri Berawal dari Perawatan Tepat Area Kewanitan
- Main Character Syndrome, Ketika Perempuan Merasa Jadi Pusat Semesta
- Go & Glow Fun Run 2025: Tetap Bugar dan Glowing dengan Aktivitas Seru
- Hot Girl Walk: Ketika Perempuan Jadi Lebih Bahagia Cuma Modal Jalan Kaki
- Self Gifting: Bukan Boros, Tapi Bentuk Apresiasi pada Diri Sendiri
- Lebih dari Sekadar Musik, Ada Pesan Pemberdayaan Perempuan dari JENNIE Lewat Album Ruby