Dewiku.com - Aktor Sylvester Stallone sepertinya selalu suka melanggar aturan. Sementara sebagian besar bintang mengeluarkan pakaian couture terbaik mereka untuk Festival Film Cannes, aktor berusia 72 tahun ini memakai kemeja flanel di karpet merah.
Melansir dari Page Six, bintang film "Rocky" itu memang menghadiri berbagai acara mengenakan outfit yang hampir sama dengan busana yang ia kenakan setiap hari.
Untuk karpet merah Cannes, Sylvester Stallone itu tiba di sebuah panggilan foto di French Riviera pada hari Jumat untuk film barunya "Rambo V: Last Blood".
Ia terlihat mengenakan kemeja flanel biru dan abu-abu yang tidak dikancingkan dipadukan dengan dalaman kaus hitam crewneck. Ia juga memasangkannya dengan celana jeans biru gelap, black Western belt, serta brown crocodile boots.
Dia mengenakan tampilan yang sangat mirip dengan gala amfAR Cannes yang bergengsi pada malam sebelumnya, memilih lighter-wash jean, dan flanel berkancing, tapi sedikit lebih berwarna.
Padahal, festival film tahunan ini mempunyai aturan berpakaian yang sangat ketat. Menurut penyelenggara acara, tidak ada yang secara teknis diberlakukan.
Namun, mereka sangat menyarankan peserta datang dengan dasi hitam atau pakaian malam, tidak membawa tas tangan apa pun dan tidak merokok. Sedangkan untuk wanita diharap memakai sepatu hak.
Lalu, apa kabar Sylvester Stallone yang malah cuma pakai kemeja flanel? Berani tampil beda banget, ya.
Terkini
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian
- Palet Global, Jiwa Lokal: Tren Warna 2026 yang Dekat dengan Gen Z
- Liburan Akhir Tahun Anti Ribet: Rumah Bisa Jadi Destinasi Paling Cozy
- Intim dan Membumi, Gender Reveal Alyssa Daguise dan Al Ghazali Tampil Serasi dalam Earth Tone
- Zero Post: Saat Gen Z Memilih Feed Kosong Demi Hidup Lebih Santai
- Nussa Kembali dengan Cerita Hangat, Tontonan Keluarga yang Mengajarkan Arti Janji
- Rahasia di Balik Micellar Water: Solusi Praktis Membersihkan Makeup Sehari-Hari
- Hangatkan Musim Liburan dengan Festive Charity Trunk Show: Mode, Budaya, dan Semangat Berbagi
- Niat Hidup Hemat, Tapi Tiap Minggu Tetap Checkout: Kenapa Perempuan Susah Lepas dari Jajan Kecil?