Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Dewiku.com - Para member variety show Running Man diketahui menyiapkan hadiah spesial untuk para penggemar. Mereka bahkan sampai terlibat langsung dalam pembuatan hadiah tersebut.
Sudah bukan hal baru lagi jika seorang idola memberikan hadiah spesial untuk para penggemar, apalagi di Korea Selatan. Mereka bahkan sering kali menyempatkan diri untuk menyiapkan sendiri hadiah itu sebagai ungkapan terima kasih atas dukungan yang diberikan para penggemar terhadap karier mereka.
Dilansir dari Soompi, episode terbaru Running Man disebut bakal memperlihatkan kesibukan pada member mendesain suvenir untuk jumpa penggemar pertama mereka di Korea. Acara itu sekaligus dalam rangka perayaan ulang tahun Running Man yang ke-9.
Para member terlihat berusaha keras membuat desain tshirt mereka masing-masing dan berkompetisi untuk mendapatkan hak atas desain final yang bakal digunakan.
Baca Juga
Namun, pada akhirnya setiap member hanya membuat desain kaus yang menonjolkan diri mereka sendiri dan membikin member lain terlihat tidak lebih baik, tentu dengan cara kocak masing-masing.
Penasaran seperti apa desain kaus ala member Running Man? Hasil karya mereka ini akan ditampilkan dalam episode terbaru yang tayang pada Minggu (2/6/2019) besok.
Wah, apakah Yoo Jae Suk dan kawan-kawan memang punya bakat tersembunyi sebagai desainer?
Terkini
- Takut Ketinggalan Momen? Begini Cara Mengelola FOMO dengan Sehat!
- Ladang Mimpi yang Berubah Jadi Neraka: Tragedi 100 Wanita Thailand di ' Peternakan Telur Manusia' Georgia
- Mengenal Roehana Koeddoes: Jurnalis Perempuan Pertama di Indonesia
- Stigma atau Realita: Perempuan Enggan Bersama Laki-laki yang Tengah Berproses?
- Komunitas Rumah Langit: Membuka Ruang Belajar dan Harapan bagi Anak-anak Marginal
- Subsidi BPJS Kesehatan Terancam, Siapa yang Paling Terdampak?
- Komnas Perempuan Soroti Perlindungan Jurnalis Perempuan dari Kekerasan Berbasis Gender
- Damkar Dipanggil, Polisi Ditinggal: Mengapa Publik Lebih Percaya Damkar?
- Tantangan dan Realitas Jurnalis Perempuan di Indonesia: Menyingkap Kesenjangan di Ruang Redaksi
- Memahami dan Merawat Inner Child: Kunci untuk Menyembuhkan Luka yang Tak Terlihat