Dewiku.com - Para fans dari YouTuber Jaclyn Hill dibuat kecewa belakangan ini. Sebab produk makeup yang mereka nanti dari beauty influncer tersebut tidak sesuai ekspektasi.
Melansir dari People, sekitar dua minggu lalu brand makeup milik Jaclyn Hill, yakni Jaclyn Cosmetics, diluncurkan secara perdana. Jaclyn merilis 20 lipstik berwarna nude yang dijual seharga USD 18 atau Rp 260 ribu per lipstik.
Antusiasme dari fans rupanya sangat tinggi. Hanya dalam hitungan jam, lipstik nude tersebut terjual habis. Namun sayang, ketika pelanggan dan penggemar menerima lipstik yang dibeli, kualitas lisptik tersebut amatlah buruk dengan tekstur dan tampilan yang menjijikkan.
Para penggemar menemukan rambut, jendolan, partikel berbentuk bola kecil, dan masih banyak lagi. Tak hanya itu, bahkan beberapa lipstik tersebut diterima dalam keadaan rusak total.
Seorang beauty influencer sekaligus YouTuber RawBeautyKristi turut membeli lipstik Jaclyn Hill kemudian melakukan review mendalam. Ia menaruh lipstik barunya di bawah mikroskop yang menunjukkan serat-serat rambut kecil dan tekstur berongga.
"Saya tidak melihat ini akan datang. Beberapa lipstik ini penuh dengan rambut, serat, bulu, lubang, banyak lubang kecil, gelembung udara. Saya tidak yakin apa yang terjadi. Beberapa di antaranya sangat mengganggu sehingga saya bahkan tidak ingin menerapkannya,' ujar Kristi dalam videonya yang berjudul "The Truth About Jaclyn Hill Cosmetics Lipstick".
Tidak tinggal diam, Jaclyn Hill pun berusaha memberi klarifikasi melalui akun Twitternya. Ia berkata itu bukanlah rambut melainkan serat dari sarung tangan pabrik petugas di bagian quality control.
"Kami telah menggantinya dengan menggunakan sarung tangan karet. Saya berjanji hal ini tidak akan terulang lagi," tambahnya.
Dia juga mengatakan kepada penggemar bahwa jika ada yang tidak puas dengan produk yang mereka beli, mereka bisa melaporkannya dan mendapat ganti uang serta produk baru.
"Saya berdiri di belakang merek saya & akan melakukan apapun itu dibutuhkan untuk memastikan pelanggan saya puas," ungkap Jaclyn Hill.
Baca Juga
Terkini
- Sebelum Nonton Singles Inferno, Cewek Single Wajib Baca Ini: Ekspektasi vs Realita Dunia Dating
- Kelihatan Kuat, Padahal Udah Capek Banget: 5 Tanda Mental Kamu Lagi Lelah
- Mengapa Generasi Z Tak Lagi Menjadikan Pernikahan Sebagai Prioritas?
- Shabu dan Grill Halal dalam Satu Meja, Pengalaman Makan Hangat untuk Keluarga
- FolagoPro Debut sebagai Promotor Konser, Hadirkan An Evening with Brian McKnight di Jakarta
- Minum Kopi Bisa Bikin Perempuan Terlihat Lebih Awet Muda? Ini Faktanya
- Kenapa Banyak Perempuan Memilih Pria Lebih Dewasa? Ternyata Bukan Cuma Soal Umur
- Bumbu Masak Sachet Kini Masuk Festival Musik, Strategi Unik Dekati Generasi Muda
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian