Dewiku.com - Siwon Super Junior baru-baru ini kembali bikin geger ELF Indonesia setelah pamer sedang liburan di Bali. Dia dengan santainya mengendarai sebuah motor dan berbusana terlalu biasa saja sampai dianggap sudah cocok jadi warga lokal.
Kamis (13/6/2019) kemarin, pemilik nama asli Choi Siwon ini membagikan potret dirinya lagi di media sosial Twitter. Mengenakan kemeja pantai dan tersenyum ke arah kamera, artis Korea ini tampak ganteng seperti biasa.
Penampilan Siwon Super Junior terlihat begitu maskulin dengan berewok yang tumbuh lumayan lebat. Namun, rupanya berewok itu juga lah yang membuat dia galau.
"Shave or not?" cuit Siwon.
Begitulah. Siwon Super Junior tampaknya sedang bingung harus mencukur berewoknya atau tidak. Dia kemudian mencoba meminta saran dari warganet, terutama para penggemar Super Junior.
Warganet pun seakan jadi berdebat, apakah sebaiknya Siwon Super Junior mencukur berewok atau dibiarkan begitu saja.
"Jangan dicukur!" banyak warganet menyampaikan komentar serupa.
"Ya, tolong dicukur," cuit seorang penggemar sambil menyertakan potret wajah mulus Siwon Super Junior.
Namun, ada juga yang mencoba memberikan jalan tengah. "Lakukan apapun yang kamu inginkan. Kamu terlihat tampan dengan gaya apapun."
Kalau menurutmu baiknya bagaimana? Berewoknya Siwon Super Junior mending dicukur atau biarkan saja?
Baca Juga
Terkini
- Sebelum Nonton Singles Inferno, Cewek Single Wajib Baca Ini: Ekspektasi vs Realita Dunia Dating
- Kelihatan Kuat, Padahal Udah Capek Banget: 5 Tanda Mental Kamu Lagi Lelah
- Mengapa Generasi Z Tak Lagi Menjadikan Pernikahan Sebagai Prioritas?
- Shabu dan Grill Halal dalam Satu Meja, Pengalaman Makan Hangat untuk Keluarga
- FolagoPro Debut sebagai Promotor Konser, Hadirkan An Evening with Brian McKnight di Jakarta
- Minum Kopi Bisa Bikin Perempuan Terlihat Lebih Awet Muda? Ini Faktanya
- Kenapa Banyak Perempuan Memilih Pria Lebih Dewasa? Ternyata Bukan Cuma Soal Umur
- Bumbu Masak Sachet Kini Masuk Festival Musik, Strategi Unik Dekati Generasi Muda
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian