Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Dewiku.com - Penyanyi Rihanna ternyata sangat berbakat dan bisa melakukan banyak ragam profesi. Dalam koleksi terbaru brand fesyennya, Fenty, ia diketahui berperan juga sebagai fotografer.
Hal ini terbukti dari video di balik layar yang diunggah di akun Fenty. Penyanyi berusia 31 tahun itu tampak mengambil foto model untuk kampanye koleksi ini.
Melansir dari Teen Vogue, Rihanna mengatakan kepada The New York Times pada Mei lalu bahwa ia awalnya hanya bermimpi tentang membuat musik.
Namun saat lagu-lagunya menjadi hit, ia tidak ingin membatasi diri dan ingin terus bekerja. "Setiap kali itu tentang menantang diri saya sendiri: Saya harus berbuat lebih baik, saya harus melakukan lebih baik. Dan apa selanjutnya, apa selanjutnya?" ujar dia.
Baca Juga
Hal istimewa lain dari koleksi terbaru dengan tajuk "Release 6-10" ini adalah terinspirasi dari tempat kelahiran Rihanna, yaitu Barbados.
"Rilis ini menghibur sisi bersemangat FENTY, dengan gaun dekoratif tanpa rasa takut yang dibuat dari rajutan, satin, dan jersey yang memeluk tubuh erat-erat, memperlihatkan sekilas kulit dengan detail asimetris dan rapi," tulis Fenty dalam rilis pers mereka.
"Warna-warna berani ditambah dengan siluet percaya diri membuatnya terlihat sempurna untuk malam musim panas," lanjut Fenty.
Tidak heran, koleksi ini memiliki warna-warna cerah seperti hijau zaitun, oranye, serta merah muda dengan pola yang menarik. Terdapat pula potongan denim dan sleek suits yang cocok untuk mendukung penampilan wanita modern.
Terkini
- Fawning: Jebakan Menyenangkan Orang Lain, Sampai Lupa Diri Sendiri
- Overparenting, Jebakan Pola Asuh Orang Tua Zaman Now: Bisa Hambat Kemandirian Anak?
- Sextortion dan Sexploitation: Ketika Privasi Jadi Senjata Pemerasan di Era Digital
- Wifey Material: Ketika Perempuan Dituntut Jadi 'Istri Idaman'
- Nyaman dengan Diri Sendiri Berawal dari Perawatan Tepat Area Kewanitan
- Main Character Syndrome, Ketika Perempuan Merasa Jadi Pusat Semesta
- Go & Glow Fun Run 2025: Tetap Bugar dan Glowing dengan Aktivitas Seru
- Hot Girl Walk: Ketika Perempuan Jadi Lebih Bahagia Cuma Modal Jalan Kaki
- Self Gifting: Bukan Boros, Tapi Bentuk Apresiasi pada Diri Sendiri
- Lebih dari Sekadar Musik, Ada Pesan Pemberdayaan Perempuan dari JENNIE Lewat Album Ruby