Dewiku.com - Bintang muda Millie Bobby Brown baru saja melakukan sebuah kolaborasi dengan Converse. Pemeran Eleven di serial Netflix, Stranger Things. itu merilis koleksi yang dinamai "Millie By You".
Seperti dilansir dari Teen Vogue, gadis berusia 15 tahun ini menciptakan desain dan pola warna-warni pada kanvas ikon Chuck Taylor All Star.
"Memperkenalkan MILLIE BY YOU, koleksi sepatu baru yang saya rancang dengan @Converse yang menyoroti kecintaan saya pada ikan paus dan lautan juga mode DIY," tulisnya dalam postingan Instagram.
"Bagian paling keren adalah ANDA bisa menyesuaikan dan membuat pasangan chuck unik Anda sendiri dengan cetakan, warna, dan bahan yang dipilih olehKU! Rancang milik Anda sekarang !!!! "
Yup, tidak hanya tampil dengan desain yang menyenangkan dan sangat keren, koleksi ini juga customizable. Para penggemar menyesuaikan Converse sesuai selera mereka sehingga terasa istimewa.
Millie By You menghadirkan 3 print yang dan 10 jalur colorway yang berbeda. Pembeli dapat dapat memilih detail tali, tali renda, dan logo untuk Converse mereka, tersedia dalam jenis low-tops maupun high-tops.
Tidak mengherankan jika Millie akhirnya berkolaborasi dengan merek alas kaki ini, mengingat dia sudah lama menjadi penggemar Converse.
Pada 21 Januari 2018, di SAG Awards 24 tahunan, Mille Bobby Brown memasangkan gaun Calvin Klein merah muda berpayet dengan Converse low-top.
Terkini
- Sebelum Nonton Singles Inferno, Cewek Single Wajib Baca Ini: Ekspektasi vs Realita Dunia Dating
- Kelihatan Kuat, Padahal Udah Capek Banget: 5 Tanda Mental Kamu Lagi Lelah
- Mengapa Generasi Z Tak Lagi Menjadikan Pernikahan Sebagai Prioritas?
- Shabu dan Grill Halal dalam Satu Meja, Pengalaman Makan Hangat untuk Keluarga
- FolagoPro Debut sebagai Promotor Konser, Hadirkan An Evening with Brian McKnight di Jakarta
- Minum Kopi Bisa Bikin Perempuan Terlihat Lebih Awet Muda? Ini Faktanya
- Kenapa Banyak Perempuan Memilih Pria Lebih Dewasa? Ternyata Bukan Cuma Soal Umur
- Bumbu Masak Sachet Kini Masuk Festival Musik, Strategi Unik Dekati Generasi Muda
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian