Dewiku.com - Melibatkan teknologi Artificial Intelligence (AI) dalam berbagai aspek kehidupan tampaknya memang semakin menjamur belakangan ini. Lantas, bagaimana jadinya jika teknologi AI bertemu dengan fesyen?
Glitch, sebuah lini pakaian baru benar-benar menawarkan hal tersebut. Dilansir dari European Sting, Glitch merupakan lini pakaian buatan dua orang dari Massachusetts Institute of Technology bernamaPinar Yanardag dan Emil Salvador.
Keduanya bertemu dalam sebuah kursus yang mendorong mahasiswa untuk mengembangkan perangkat lunak pembelajaran yang mendalam untuk inisiatif kreatif berbasis AI.
Mereka pun kompak memilih studi yang mengarah ke program yang mampu merancang versi "gaun hitam kecil".
Menurut mereka Artificial Intelligence yang mereka gunakan membuat desain yang mendorong batas mode. Gaun asimetris dengan satu lengan normal dan satu lonceng, misalnya.
Pelanggan Glitch sendiri adalah tipikal wanita yang bekerja di bidang teknologi. Setengah dari hasil rancangan gaun hitam kecil itu disumbangkan ke AnitaB.org, sebuah perusahaan sosial yang mendukung perempuan berkarya di bidang sains, teknologi, teknik dan matematika (STEM).
Kedua wirausahawan ini ingin menginspirasi wanita untuk terlibat dalam pembelajaran mesin, dan menciptakan alat yang ramah pengguna untuk mendorong kolaborasi Artificial Intelligence dan manusia.
Terkini
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian
- Palet Global, Jiwa Lokal: Tren Warna 2026 yang Dekat dengan Gen Z
- Liburan Akhir Tahun Anti Ribet: Rumah Bisa Jadi Destinasi Paling Cozy
- Intim dan Membumi, Gender Reveal Alyssa Daguise dan Al Ghazali Tampil Serasi dalam Earth Tone
- Zero Post: Saat Gen Z Memilih Feed Kosong Demi Hidup Lebih Santai
- Nussa Kembali dengan Cerita Hangat, Tontonan Keluarga yang Mengajarkan Arti Janji
- Rahasia di Balik Micellar Water: Solusi Praktis Membersihkan Makeup Sehari-Hari
- Hangatkan Musim Liburan dengan Festive Charity Trunk Show: Mode, Budaya, dan Semangat Berbagi
- Niat Hidup Hemat, Tapi Tiap Minggu Tetap Checkout: Kenapa Perempuan Susah Lepas dari Jajan Kecil?