Dewiku.com - Keluarga Kardashian-Jenner memang terkenal dengan deretan penampilan seksi. Salah satu yang hampir tak pernah absen memamerkan lekuk tubuh seksinya adalah Kylie Jenner.
Belum lama ini, Kylie Jenner mengunggah sebuah foto bersama kekasihnya Travis Scott yang cukup mengejutkan banyak pengikutnya. Ia terlihat berpose tanpa busana di taman.
Keduanya terlihat berpelukan di sebuah tempat seperti taman. Hanya Kylie Jenner yang difoto tanpa busana. Penampilan adik Kendall Jenner tersebut cuma dilengkapi sebuah topi, sedangkan Travis Scott terlihat memakai celana jeans biru muda.
"When Houston meets LA," tulis Kylie Jenner di keterangan foto sambil menambahkan tagar 'coming soon' dan nama akun majalah playboy.
Hingga Rabu (11/9/2019) kemarin, foto tersebut telah mendapatkan 12,5 juta lebih likes dan 128 ribu komentar. Banyak juga komentar dari kerabat dekat Kylie Jenner yang kagum dengan foto tersebut.
"This is gonna break the internet," komentar dari akun @itsjohnnycyrus.
"Wow," ungkap kakak tiri Kylie Jenner, Khloe Kardashian.
"OMFG," komentar berikutnya dari @jamescharles.
Dilansir dari People, pihak Playboy mengonfirmasi bahwa pasangan yang telah dikaruniai satu anak ini bakal muncul di edisi Pleasure Issue.
Mereka dipotret oleh fotografer langganan Kylie Jenner, Sasha Samsanova. Bahkan, Travis Scott bertindak langsung sebagai creative director untuk pemotretan tersebut.
Baca Juga
Sementara itu, belum lama ini Kylie Jenner dan Travis Scott mencuri atensi ketika menghadiri acara premier film dokumenter 'Travis Scott: Look Mom I Can Fly' di Santa Monica, AS. Pada momen spesial itu, mereka juga membawa putri pertamanya, Stormi Webster.
Penampilan hari itu menandakan pertama kalinya Stormi Webster muncul di karpet merah bersama Kylie Jenner dan Travis Scott. Tak mau kalah dari kedua orangtua, Stormi yang baru berusia setahun pun bersolek maksimal dalam balutan baju dan celana bermotif kamuflase.
Terkini
- Anti Ribet, Ini Solusi Mempersiapkan Buka Puasa dan Sahur yang Sat Set
- Sebelum Nonton Singles Inferno, Cewek Single Wajib Baca Ini: Ekspektasi vs Realita Dunia Dating
- Kelihatan Kuat, Padahal Udah Capek Banget: 5 Tanda Mental Kamu Lagi Lelah
- Mengapa Generasi Z Tak Lagi Menjadikan Pernikahan Sebagai Prioritas?
- Shabu dan Grill Halal dalam Satu Meja, Pengalaman Makan Hangat untuk Keluarga
- FolagoPro Debut sebagai Promotor Konser, Hadirkan An Evening with Brian McKnight di Jakarta
- Minum Kopi Bisa Bikin Perempuan Terlihat Lebih Awet Muda? Ini Faktanya
- Kenapa Banyak Perempuan Memilih Pria Lebih Dewasa? Ternyata Bukan Cuma Soal Umur
- Bumbu Masak Sachet Kini Masuk Festival Musik, Strategi Unik Dekati Generasi Muda
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?