Dewiku.com - Penampilan airport fashion ala artis Korea memang selalu menarik dibahas. Meski begitu, bagaimana ceritanya jika busana yang dikenakan malah membuat warganet Tanah Air mendadak memanggil sang idola sebagai Sahabat NOAH?
Artis Korea yang penampilannya bikin salah fokus itu adalah Chen EXO. Senin (16/9/2019) lalu, dia dan beberapa member EXO lain diketahui berada di Changi Airport, Singapura. Mereka bersiap kembali ke Korea Selatan setelah menggelar konser EXO PLANET #4 – The ElyXiOn di negara tersebut.
Para member EXO terlihat mengenakan busana kasual saat berada di bandara. Nah, salah satu yang menarik perhatian EXOL Indonesia adalah CHEN EXO.
Melansir akun Instagram @exofashion.indo, pelantun Beautiful Goodbye itu kembali tampak menenteng Rive Gauche Print Clutch keluaran Saint Laurent. Biarpun bentuknya simpel, penggemar sempat kaget dengan harganya yang mencapai Rp 10 juta lebih.
Namun, bukan item fesyen tersebut yang bikin warganet salah fokus. Mereka justru lebih heboh setelah mengetahui merek sweater dan topi Chen EXO.
Harganya kedua item itu memang terbilang lebih miring ketimbang clutch Saint Laurent. Atasan yang dikenakan penyanyi satu ini disebut cuma seharga Rp 1,7 jutaan, sedangkan topinya malah cuma Rp 600 ribuan.
Hanya saja, busana Chen EXO diketahui berasal dari brand Noah. Nama retail pakaian pria yang berbasis di Amerika itu rupanya langsung mengingatkan warganet dengan grup musik papan atas Tanah Air, NOAH.
"Chen pakai gituan ke Indonesia pasti dikata orang awam fansnya NOAH beneran," komentar salah satu penggemar.
"Chen adalah Sahabat NOAH. Fiks!" celetuk warganet lain.
"Suara hati ini memanggil namamu, Chen," tulis seorang penggemar dengan mencuplik lirik lagu Separuh Aku milik NOAH.
Baca Juga
"Karena separuh aku... dirimu...," lanjut yang lainnya.
Terkini
- Kenapa Banyak Perempuan Memilih Pria Lebih Dewasa? Ternyata Bukan Cuma Soal Umur
- Bumbu Masak Sachet Kini Masuk Festival Musik, Strategi Unik Dekati Generasi Muda
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian
- Palet Global, Jiwa Lokal: Tren Warna 2026 yang Dekat dengan Gen Z
- Liburan Akhir Tahun Anti Ribet: Rumah Bisa Jadi Destinasi Paling Cozy
- Intim dan Membumi, Gender Reveal Alyssa Daguise dan Al Ghazali Tampil Serasi dalam Earth Tone
- Zero Post: Saat Gen Z Memilih Feed Kosong Demi Hidup Lebih Santai
- Nussa Kembali dengan Cerita Hangat, Tontonan Keluarga yang Mengajarkan Arti Janji
- Rahasia di Balik Micellar Water: Solusi Praktis Membersihkan Makeup Sehari-Hari