Dewiku.com - Sebagai anggota keluarga Kerajaan Inggris, Kate Middleton dan Meghan Markle memiliki selera berpakaian yang mengesankan. Secara tidak langsung, hal ini memberi dampak pada penjualan fashion item yang mereka kenakan.
Dilansir dari Who What wear, perusahaan Analytics, SEMRush, menghitung angka-angkanya dan menemukan empat kategori teratas dengan hasil yang jelas.
Namun, hasilnya cukup mengejutkan. Dari empat kategori fesyen, koleksi tas tangan Meghan Markle atau skinny jeans kesayangan Kate Middleton tidak termasuk di dalamnya.
Ternyata orang-orang tidak terobsesi mencari kedua item milik Duchess of Cambridge dan Duchess of Sussex tersebut. Nah, berikut empat fashion item terpopuler Kate Middleton dan Meghan Markle yang paling banyak dicari di Google.
1. Sepatu
Meski banyak yang penasaran dengan tas tangan para bangsawan, orang lebih terobsesi dengan sepatu Kate dan Meghan.
Menurut data SEMRush, Pumps The Leigh 95 dari Stuart Weitzman, sneakers Superga, Wedges Espadrilles Castaner Carina 60 Canvas, dan The Editor Slingbacks dari Everlane menjadi juaranya.
2. Dress
Bukan kejutan lagi, memang banyak orang mencari informasi tentang dress Kate Middleton dan Meghan Markle di Google. Di antaranya Deni shirtdress with tie belt dari J.Crew, Floral Midi Dress dari Michael Kors, dan Millie Dress Caper dari Staud.
3. Tiara
Baca Juga
Kate Middleton dan Meghan Markle sama-sama sangat jarang memakai tiara, kecuali saat Kate menikah pada 2011 dan Meghan menikah di tahun. Meski begitu, Tiara mereka adalah salah satu fashion item yang paling dicari.
4. Cincin pertunangan
Orang-orang sangat haus akan cerita tentang cincin pertunangan Kate Middleton dan Meghan Markle, mulai dari rancangan siapa, bagaimana bentuknya, dan berapa harganya. Inilah yang membuat cincin pertunangan mereka masuk ke dalam deretan fashion item yang paling banyak dicari di Google.
Terkini
- Kenapa Banyak Perempuan Memilih Pria Lebih Dewasa? Ternyata Bukan Cuma Soal Umur
- Bumbu Masak Sachet Kini Masuk Festival Musik, Strategi Unik Dekati Generasi Muda
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian
- Palet Global, Jiwa Lokal: Tren Warna 2026 yang Dekat dengan Gen Z
- Liburan Akhir Tahun Anti Ribet: Rumah Bisa Jadi Destinasi Paling Cozy
- Intim dan Membumi, Gender Reveal Alyssa Daguise dan Al Ghazali Tampil Serasi dalam Earth Tone
- Zero Post: Saat Gen Z Memilih Feed Kosong Demi Hidup Lebih Santai
- Nussa Kembali dengan Cerita Hangat, Tontonan Keluarga yang Mengajarkan Arti Janji
- Rahasia di Balik Micellar Water: Solusi Praktis Membersihkan Makeup Sehari-Hari