Dewiku.com - Tak hanya orang dewasa, anak-anak pun bisa unjuk kreativitas mereka di era media sosial ini. Salah satunya adalah lewat unggahan unik dan kreatif Instagram.
Belum lama ini, sebuah video tutorial yang dibuat oleh bocah perempuan dengan akun Instagram @naylaqatrunnada_ diunggah ulang oleh akun Twitter @subtanyarl.
Dengan cepat, video yang berisi tutorial makeup itupun menjadi viral dan mendapat berbagai respons dari warganet.
Pada video berdurasi satu menit tersebut, terlihat kalau bocah perempuan tadi mendapat permintaan dari pengikutnya untuk membuat tutorial makeup beli Indomie ke warung.
"Makeup beli Indomie ke warung dong kak. Oke!" ucapnya di awal video tersebut.
Pertama-tama, bocah perempuan ini memakai foundation dan meratakannya. Tak lupa, dirinya juga menggunakan bedak.
Beberapa detik kemudian, video pun mendakak menunjukkan dirinya yang sudah rapi mengenakan makeup.
Tak lupa, pemilik akun @naylaqatrunnada_ ini juga telah mengganti bajunya dengan kemeja merah serta melengkapi penampilannya dengan anting-anting panjang.
Adegan setelahnya menunjukkan bocah tersebut berjalan ke warung dengan percaya diri untuk membeli Indomie.
Sayangnya, netizen berhasil dibuat salah fokus saat bocah tadi malah berakhir membeli Mie Sedap alih-alih Indomie.
Baca Juga
"Tutorial yang diminta untuk beli indomie, tapi yang dikasi tutorial untuk beli mie sedaap... Huhuhu apa caranya sama aja? Agak bingung nih. Mohon pencerahannya, teman-teman sekalian," komentar seorang warganet.
Di sisi lain, warganet juga menyoroti kemampuan gadis kecil ini menggunakan makeup dan memberikan komentar positif hingga kocak.
"Keren banget. Aku aja yang udah 18 tahun nggak bisa make up sama sekali... Semoga jadi MUA yang terkenal ya!!"
"Umur berapa sih adeknya? Jago banget, aku 19 tahun masih nggak bisa ngalis," curhat warganet lain.
"To: adeknya yang ada di video. Percayalah dek, nanti 10 atau 20 tahun mendatang kamu akan ngakak lihat video ini, but kok aku kalah sih sama kamu, makeup-nya gils."
"Gapapa dek yang penting pede dan nggak mager kaya aku :) Mau kerja aja mager banget dandan eh dia ke warung depan rumah dandan maksimal," tambah warganet lain.
Kocak juga ya, aksi tutorial makeup demi beli Indomie ke warung ini! (*Amertiya Saraswati)
Terkini
- Kenapa Banyak Perempuan Memilih Pria Lebih Dewasa? Ternyata Bukan Cuma Soal Umur
- Bumbu Masak Sachet Kini Masuk Festival Musik, Strategi Unik Dekati Generasi Muda
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian
- Palet Global, Jiwa Lokal: Tren Warna 2026 yang Dekat dengan Gen Z
- Liburan Akhir Tahun Anti Ribet: Rumah Bisa Jadi Destinasi Paling Cozy
- Intim dan Membumi, Gender Reveal Alyssa Daguise dan Al Ghazali Tampil Serasi dalam Earth Tone
- Zero Post: Saat Gen Z Memilih Feed Kosong Demi Hidup Lebih Santai
- Nussa Kembali dengan Cerita Hangat, Tontonan Keluarga yang Mengajarkan Arti Janji
- Rahasia di Balik Micellar Water: Solusi Praktis Membersihkan Makeup Sehari-Hari