
Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Dewiku.com - Tutorial makeup termasuk konten kecantikan yang paling banyak peminatnya. Tidak heran kalau banyak beauty vlogger yang berusaha membuat tutorial makeup untuk membantu orang lain yang sedang belajar dandan.
Namun, bukan rahasia lagi jika tutorial makeup nyeleneh pun banyak bertebaran di media sosial dan sukses menjadi viral.
Belakangan, adanya pandemi virus corona Covid-19 membuat orang disarankan menggunakan masker jika sedang sakit maupun saat harus bepergian ke rumah.
Bagi beberapa orang, hal itu mungkin membuat mereka jadi merasa kurang cantik karena sebagian wajah tertutupi masker, bukan polesan makeup paripurna seperti biasa.
Baca Juga

Seorang warganet dengan akun Twitter @kafafendi pun mencoba mencari solusi untuk permasalahan itu. Dia lalu mengunggah sebuah video tutorial makeup unik kreasinya.
"Apa yang telah aku lihat? Hahaha....," cuit dia, Selasa (17/3/2020) pekan kemarin.
Video itu dimulai dengan ekspresi si wanita yang terlihat tidak suka karena harus pakai masker seharian. Dia lalu memikirkan bagaimana caranya agar tetap bisa kelihatan cantik maksimal saat mengenakan masker.
Dia pun mulai merias wajahnya. Tanpa dilepas dulu, rupanya dia juga sekalian saja mengaplikasikan beragam produk makeup pada masker yang dipakai.
Seolah tidak ada yang menghalangi, wanita itu dengan telaten mengaplikasikan foundation, concealer, bedak, bahkan contour pada bagian tulang pipi dan hidung.
Tidak ketinggalan dia juga menambahkan lipstik pada bagian masker yang menutupi bibirnya. Hasilnya pun terbilang keren, tampak seperti tanpa menggunakan masker.
Hingga Kamis (26/3/2020) kemarin, video tutorial makeup biar tetap cantik saat menggunakan masker itu telah ditonton sebanyak lebih dari 9,6 juta kali.
Namun, ternyata banyak warganet yang tak suka dengan tutorial makeup tersebut. Hal itu berkaitan dengan betapa sulitnya mendapatkan masker di tengah pandemi saat ini.
"Orang-orang berjuang untuk menemukan masker karena mereka membutuhkannya dan kamu di sini melakukan hal-hal seperti ini. Memalukan," komentar salah satu warganet.
Terkini
- Merayakan Cinta Lewat Lagu, KOSTCON 2025 Hadirkan Konser OST K-Drama Pertama dan Terbesar
- Kamu Terlalu Mandiri: Ketika Kemandirian Perempuan Masih Dianggap Ancaman
- Support System Seumur Hidup: Bagaimana Kakak Adik Perempuan Saling Menguatkan?
- Women News Network: Menguatkan Suara Perempuan dari Aceh hingga NTT
- Saatnya Berbagi Tugas di Dapur, Karena Memasak Bukan Hanya Tanggung Jawab Perempuan
- Lajang dan Bahagia: Cara Perempuan Menikmati Hidup Tanpa Tekanan Sosial
- Plan Indonesia dan SalingJaga Gelar Soccer for Equality, Dukung Kesetaraan Pendidikan Anak Perempuan NTT
- Paternity Leave Bukan Sekadar Cuti, Tapi Wujud Budaya Kerja yang Inklusif
- Koper Ringan, Gaya Baru Menjelajah Dunia Tanpa Beban
- Body Positivity vs Body Neutrality: Mana Jalan Terbaik Menerima Tubuh Apa Adanya?