Dewiku.com - Wakai, street style fashion brand yang terinspirasi dari Japanese lifestyle sejak tahun 2012, kembali meluncurkan produk terbaru, yakni Wakai Michi. Desainnya terinspirasi dari jalan yang paling terkenal di Jepang yaitu Shibuya Crossing.
Konsep dari Wakai Michi ini adalah ringan, simpel, dan breathable. Produk ini menggabungkan desain simpel dan fungsional dengan sentuhan teknologi terkini pada bagian outsole dan menggunakan upper berbahan microfiber yang memiliki ventilasi di dalamnya.
Hal tersebut menjadikan Michi sebagai sepatu Wakai paling ringan saat ini dengan bobot yang hanya 230 gram atau setara dengan 2 buah apel saja.
"Outsole Flex System adalah teknologi outsole terbaru yang memprioritaskan kenyamanan, keringanan, kelembutan yang memberikan pengaruh kesehatan kepada para penggunanya," ujar Johan Sebastian, General Manager Wakai, dalam rilis yang diterima Dewiku.com, belum lama ini.
"Sepatu ini akan terasa sangat ringan di kaki dan tidak membuat pegal pada saat digunakan karena desain dan bobot outsole flex system tersebut menggunakan konsep orthopedic dan phylon sebagai materialnya," lanjut Johan.
Johan menambahkan, Wakai Michi menggunakan material Phylon outsole. Material ini sangat ringan dan nyaman ketika digunakan. Dilengkapi pula dengan pattern khas dari Wakai di bagian bawah outsole yang memberikan kesan tersendiri.
"Wakai Michi tersedia dalam delapan pilihan warna yaitu Black, Midnight, Light Grey, Mustard, Navy, Niagara, Cherry, Beige. Para pecinta Wakai sudah bisa mendapatkan Wakai Michi di semua gerai Wakai & Mezzo di seluruh Indonesia serta onmezzo.com dengan harga Rp459 ribu," ungkap Johan.
Terkini
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian
- Palet Global, Jiwa Lokal: Tren Warna 2026 yang Dekat dengan Gen Z
- Liburan Akhir Tahun Anti Ribet: Rumah Bisa Jadi Destinasi Paling Cozy
- Intim dan Membumi, Gender Reveal Alyssa Daguise dan Al Ghazali Tampil Serasi dalam Earth Tone
- Zero Post: Saat Gen Z Memilih Feed Kosong Demi Hidup Lebih Santai
- Nussa Kembali dengan Cerita Hangat, Tontonan Keluarga yang Mengajarkan Arti Janji
- Rahasia di Balik Micellar Water: Solusi Praktis Membersihkan Makeup Sehari-Hari
- Hangatkan Musim Liburan dengan Festive Charity Trunk Show: Mode, Budaya, dan Semangat Berbagi
- Niat Hidup Hemat, Tapi Tiap Minggu Tetap Checkout: Kenapa Perempuan Susah Lepas dari Jajan Kecil?