Dewiku.com - Seorang wanita mantap untuk mengubah penampilan dengan melakukan operasi payudara setelah sering diejek. Tidak tanggung-tanggung, ia sampai operasi puluhan kali dan menghabiskan biaya miliaran rupiah.
Adalah Sheyla Hershey yang rela melakukan hal tersebut. Sheyla dulunya diejek tidak cantik dan bodinya tidak menarik sehingga merasa minder. Alhasil, ia memutuskan mengubah penampilannya dengan melakukan operasi payudara.
"Mereka mengatakan saya tidak memiliki lekuk tubuh, gemuk, tidak memiliki payudara dan tidak terlalu cantik, yang sangat menyakiti saya," kata Sheyla Hershey dilansir Daily Mail, Senin (21/6/2021).
"Saya bertekad untuk mengubah tubuh saya dan terlihat cantik, sehingga tidak ada pengganggu yang bisa mengatakan bahwa saya jelek lagi dan itulah yang telah saya lakukan," lanjutnya.
Wanita yang kini tinggal di Brooklyn, New York, itu berencana mengubah payudaranya yang berukuran 32K menjadi OOO-cups. Ia mengaku terobsesi memiliki payudara terbesar di dunia.
Tidak tanggung-tanggung, Sheyla Hershey dikabarkan akan segera melakukan operasi ke-39 kali dan telah menghabiskan biaya sampai 320 ribu Pound sterling atau sekitar Rp6,4 miliar.
"Beberapa orang terobsesi dengan gym, kalau aku terobsesi memiliki payudara terbesar di dunia. Saya khawatir dengan operasi berikutnya karena itu seperti membuka kotak Pandora. Tapi kembali lagi, saya lebih baik mati bahagia dengan payudara besar daripada (hidup) sedih dan tidak bahagia," terang Sheyla lagi.
Sheyla sendiri pertama kali melakukan operasi pada usia 20 tahun. Saat itu, ia menjalani prosedur sedot lemak. Setahun kemudian, Sheyla kembali melakukan operasi untuk memperbesar payudaranya.
Keputusan Sheyla untuk melakukan operasi sebanyak puluhan kali bukannya tidak berbahaya. Ia dilaporkan sempat hampir meninggal karena dua kali mengalami infeksi cukup fatal setelah melakukan operasi plastik.
Baca Juga
-
Glenca Chysara Pakai Baju Tak Bermerek dan Murah, Begini Reaksi Warganet
-
Dianggap Sempurna, Ahli Bedah Plastik Sebut Jin BTS Punya Bibir Terindah
-
Hilangkan Gummy Smile, Tya Ariestya Lakukan Perawatan Potong Gusi
-
Sempat Bikin Heboh, Ini Pesan di Balik Pemotretan Jefri Nichol Pakai Dress
-
Diasuransikan Senilai Rp5 Miliar, Model Ini Ingin Punya Bokong Terbesar
-
Berjuang 9 Bulan Merajut Gaun Pengantin Impian, Aksi Wanita Ini Bikin Salut
Terkini
- Sebelum Nonton Singles Inferno, Cewek Single Wajib Baca Ini: Ekspektasi vs Realita Dunia Dating
- Kelihatan Kuat, Padahal Udah Capek Banget: 5 Tanda Mental Kamu Lagi Lelah
- Mengapa Generasi Z Tak Lagi Menjadikan Pernikahan Sebagai Prioritas?
- Shabu dan Grill Halal dalam Satu Meja, Pengalaman Makan Hangat untuk Keluarga
- FolagoPro Debut sebagai Promotor Konser, Hadirkan An Evening with Brian McKnight di Jakarta
- Minum Kopi Bisa Bikin Perempuan Terlihat Lebih Awet Muda? Ini Faktanya
- Kenapa Banyak Perempuan Memilih Pria Lebih Dewasa? Ternyata Bukan Cuma Soal Umur
- Bumbu Masak Sachet Kini Masuk Festival Musik, Strategi Unik Dekati Generasi Muda
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian