Dewiku.com - Musim panas 2021 ini, GUESS dengan gembira mengumumkan peluncuran limited-edition capsule, GUESS/Mickey & Friends. Koleksi spesial ini akan tersedia secara eksklusif di situs resmi GUESS, GUESS.id, mulai 23 Juli 2021.
Dalam rilis yang diterima Dewiku.com, Rabu (21/7/2021), koleksi ini dikatakan terinspirasi berbagai peristiwa dunia belakangan ini, khususnya menyangkut kesehatan. Melalui masa-masa sulit, GUESS menyadari betapa pentingnya hubungan dengan keluarga dan teman-teman.
Kapsul ini diharapkan mendorong para pelanggan untuk selalu menikmati dan menghargai setiap hari yang dilalui bersama orang-orang tercinta.
Perpaduan kedua brand ikonik menghadirkan suatu keseimbangan ideal pada kapsul ini, yakni antara gaya vintage dan retro yang merupakan tren populer pada tahun 90an. Itu adalah masa di mana Mickey & Friends diluncurkan.
Kapsul limited-edition ini sendiri merupakan hasil kolaborasi dua perusahaan global, yaitu GUESS dan Disney. Keduanya berasal dari Amerika Serikat dan dikenal memberikan pengaruh yang cukup besar bagi budaya global.
Koleksi GUESS/Mickey & Friends menawarkan potongan otentik GUESS yang menampilkan hoodies berukuran besar. Dilengkapi pula dengan plastisol dan puff print pada bagian lengan atau pola retro Mickey & Friends secara menyeluruh. Palet warna dusty green dan faded black pun semakin menambah nuansa nostalgia pada koleksi ini.
Terkini
- Kenapa Banyak Perempuan Memilih Pria Lebih Dewasa? Ternyata Bukan Cuma Soal Umur
- Bumbu Masak Sachet Kini Masuk Festival Musik, Strategi Unik Dekati Generasi Muda
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian
- Palet Global, Jiwa Lokal: Tren Warna 2026 yang Dekat dengan Gen Z
- Liburan Akhir Tahun Anti Ribet: Rumah Bisa Jadi Destinasi Paling Cozy
- Intim dan Membumi, Gender Reveal Alyssa Daguise dan Al Ghazali Tampil Serasi dalam Earth Tone
- Zero Post: Saat Gen Z Memilih Feed Kosong Demi Hidup Lebih Santai
- Nussa Kembali dengan Cerita Hangat, Tontonan Keluarga yang Mengajarkan Arti Janji
- Rahasia di Balik Micellar Water: Solusi Praktis Membersihkan Makeup Sehari-Hari