Dewiku.com - Ketika melakukan perawatan wajah, bagian leher mestinya tidak diabaikan. Perlu diketahui, kulit leher juga akan mengalami penuaan yang pada akhirnya memunculkan kerutan.
Dalam jangka panjang, kulit leher juga bakal mengendur, menyisakan lipatan-lipatan halus menandakan pertambahan usia. Oleh karenanya, menjaga dan merawat kulit leher juga tidak kalah penting.
Penggunaan krim pada leher dipercaya bisa membantu melawan efek penuaan dengan meningkatkan elastisitas dan kehalusan kulit Anda.
Pertanyaannya, mengapa penggunaan krim di leher penting?
Dikutip dari New Idea, leher merupakan area halus yang sering diabaikan padahal memainkan peran besar dalam memberikan bentuk profil wajah supaya tampak lebih menarik.
Seiring waktu, kulit bisa melemah gara-gara kerusakan yang disebabkan sinar matahari, dehidrasi, stres, yang pada akhirnya membuat tampilan jadi jauh lebih tua. Di sinilah krim pengencang kulit leher berguna.
Berikut ini adalah beberapa bahan aktif yang bisa digunakan untuk perawatan kulit leher agar terhindar dari masalah penuaan dini.
- SPF: penting untuk melindungi kulit dari paparan sinar UV yang berbahaya
- Kolagen: meningkatkan kekenyalan kulit untuk mencegah kendur akibat penuaan
- Asam Hyaluronic: menjaga kulit terhidrasi dan kenyal untuk memerangi kekeringan dan pengelupasan
- Vitamin, mineral dan ekstrak tumbuhan: memelihara dan mengisi ulang kulit dengan manfaat alami
- Retinol: membantu meningkatkan produksi kolagen, mengurangi pigmentasi, dan melembutkan kulit.
Produk-produk ini dikemas dengan bahan kimia antipenuaan yang mengencangkan area bermasalah melalui penggunaan secara rutin. Cukup oleskan dengan gerakan lembut setelah mandi ke kulit hingga terserap sepenuhnya. (*Risna Halidi)
Tag
Terkini
- Sebelum Nonton Singles Inferno, Cewek Single Wajib Baca Ini: Ekspektasi vs Realita Dunia Dating
- Kelihatan Kuat, Padahal Udah Capek Banget: 5 Tanda Mental Kamu Lagi Lelah
- Mengapa Generasi Z Tak Lagi Menjadikan Pernikahan Sebagai Prioritas?
- Shabu dan Grill Halal dalam Satu Meja, Pengalaman Makan Hangat untuk Keluarga
- FolagoPro Debut sebagai Promotor Konser, Hadirkan An Evening with Brian McKnight di Jakarta
- Minum Kopi Bisa Bikin Perempuan Terlihat Lebih Awet Muda? Ini Faktanya
- Kenapa Banyak Perempuan Memilih Pria Lebih Dewasa? Ternyata Bukan Cuma Soal Umur
- Bumbu Masak Sachet Kini Masuk Festival Musik, Strategi Unik Dekati Generasi Muda
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian