Dewiku.com - Pedangdut Lesti Kejora asyik menikmati babymoon sekaligus liburan di Turki. Tidak cuma bersama suami, Lesti juga ikut memboyong keluarga berlibur bersama.
Melalui unggahan di Instagram, Lesti Kejora dan Rizky Billar tampak rajin membagikan momen babymoon di Turki. Lesti Kejora sendiri kini sedang hamil 6 bulan. Selama hamil, gaya busana wanita 22 tahun ini kerap menjadi sorotan.
Selama di Turki, Lesti Kejora kerap modis hingga mengenakan baju couple dengan Rizky Billar. Tak cuma itu, tas mini yang dibawa Lesti Kejora mencuri perhatian.
Pada salah satu foto yang diambil di Cappadocia, Lesti Kejora tampak menggunakan atasan dan rok plisket hitam. Outfit tersebut lalu dilengkapi dengan atasan jaket warna merah. Selain itu, Lesti Kejora juga membawa tas selempang hitam.
Melansir akun Instagram @lesti.fashion, pedangdut satu ini rupanya mengenakan tas keluaran Hermes. Lesti Kejora memakai tas Mini Constance 18 cm warna hitam. Tas dari brand Hermes tersebut ternyata dihargai Rp182 juta.
Melihat harga tas itu, tak sedikit warganet yang dibuat kaget. Bahkan, ada yang menyebut kalau harga tas Hermes itu setara rumah.
"Ya Allah, tasnya harganya... Misal itu buat modal dagang saya bisa langsung besar ya gerai saya," komentar seorang warganet.
"Harga tasnya bisa bikin satu rumah itu," komentar warganet lain.
Warganet lain, "Anjir itu tas, seharga mobil gue."
"Jual rumah baru bisa beli tas," imbuh komentar lain.
Baca Juga
-
Kostum Halloween Model Ini Dikecam, Tirukan Pasien Covid-19 yang Kritis
-
Keren Abis, Kisah Nenek 80 Tahun Masih Kuat Mendaki Gunung Tanpa Alat Bantu
-
Momen Ciuman Pertama Pasangan Pengantin Ini Berubah Kocak, Malah Negosiasi
-
Viral Kisah Guru Honorer Bikin Haru, Selesai Mengajar Langsung Jadi MUA
-
Tak Betah Tinggal Serumah dengan Istri, Pria Ini Malah Minta Dipenjara
-
Kisah Wanita Punya Suami Buta, Pakai Gaun Pengantin Khusus saat Menikah
Selain menggunakan tas keluaran Hermes, Lesti Kejora juga memakai jaket keluaran Zara yang harganya mencapai Rp1,8 juta. Sementara, harga rok plisket hitam milik Lesti Kejora mencapai hampir Rp630 ribu.
Soal sepatu, Lesti Kejora mengenakan oversized sneaker keluaran Alexander McQueen yang harganya dibanderol hingga Rp6,9 juta. (*Amertiya Saraswati)
Terkini
- Sebelum Nonton Singles Inferno, Cewek Single Wajib Baca Ini: Ekspektasi vs Realita Dunia Dating
- Kelihatan Kuat, Padahal Udah Capek Banget: 5 Tanda Mental Kamu Lagi Lelah
- Mengapa Generasi Z Tak Lagi Menjadikan Pernikahan Sebagai Prioritas?
- Shabu dan Grill Halal dalam Satu Meja, Pengalaman Makan Hangat untuk Keluarga
- FolagoPro Debut sebagai Promotor Konser, Hadirkan An Evening with Brian McKnight di Jakarta
- Minum Kopi Bisa Bikin Perempuan Terlihat Lebih Awet Muda? Ini Faktanya
- Kenapa Banyak Perempuan Memilih Pria Lebih Dewasa? Ternyata Bukan Cuma Soal Umur
- Bumbu Masak Sachet Kini Masuk Festival Musik, Strategi Unik Dekati Generasi Muda
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian