Dewiku.com - Ada banyak manfaat yang bisa diperoleh dari tabir surya atau sunscreen. Bukan hanya melindungi kulit dari sinar matahari, tabir surya juga bisa menjadi cara agar awet muda.
Meski begitu, ada pula yang kerap mengeluh karena wajah menjadi terlihat lebih putih atau belang saat memakai tabir surya. Salah satu contoh adalah pria ini.
Belum lama ini, video seorang pria yang memakai tabir surya menjadi viral. Pasalnya, wajah pria tersebut tampak glow in the dark.
Melansir LadBible, video pria yang memakai krim SPF tersebut viral setelah dibagikan oleh akun @jackremmington di TikTok.
Pada unggahannya, pria bernama Jack ini menjelaskan bahwa ia dan teman-temannya sedang mengunjungi Amsterdam, Belanda.
Tak hanya itu, rombongan ini memutuskan untuk mengunjungi sebuah kelab malam terkenal di Belanda.
Meski begitu, penampilan salah satu teman Jack menjadi sorotan begitu masuk kelab malam di Amsterdam.
Rupanya, teman Jack tersebut memakai terlalu banyak tabir surya. Sementara, kelab tempat mereka berada dilengkapi sinar UV.
"Ketika temanmu memakai terlalu banyak pelembap SPF ke kelab di Amsterdam dan ada sinar UV di kamar mandi," tulis akun @jackremmington.
Dalam video, terlihat jika wajah sang teman berubah sangat putih dan seperti menyala dalam gelap.
Baca Juga
-
Sabun Antibacterial Ini Mengandung Kebaikan Japanese Red Shiso, Apa Itu?
-
Wanita Ini Beli Gaun Pengantin Pakai Uang Sendiri, Malah Dimarahi Tunangan
-
Unik! Brand Ini Bikin Jas Berbahan Kumis Pria, Begini Proses Pembuatannya
-
Pacaran sambil Kerja, Kisah Pasangan Mahasiswa Jadi Kurir Ini Tuai Pujian
-
8 Cara Merawat Baterai Tanam atau Tipe Non-Removable pada Smartphone
Meski begitu, teman Jack ini tetap tampil percaya diri selama berada di dalam kelab. Penampilannya pun turut ramai dikomentari warganet.
"Paling tidak kau tahu jika tabir surya itu bekerja," tulis salah satu komentar menghibur.
"Dia akan terlihat seperti berumur 24 tahun ketika umurnya 54 tahun, dan dia yang akan tertawa saat itu."
"Paling tidak kulitnya terlindungi."
"Dia tidak akan mengalami keriput atau melanoma, aku menghormatinya."
"Setidaknya dia akan menua dengan baik dibandingkan yang lain," tambah komentar lain memuji pria ini.
Terkini
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian
- Palet Global, Jiwa Lokal: Tren Warna 2026 yang Dekat dengan Gen Z
- Liburan Akhir Tahun Anti Ribet: Rumah Bisa Jadi Destinasi Paling Cozy
- Intim dan Membumi, Gender Reveal Alyssa Daguise dan Al Ghazali Tampil Serasi dalam Earth Tone
- Zero Post: Saat Gen Z Memilih Feed Kosong Demi Hidup Lebih Santai
- Nussa Kembali dengan Cerita Hangat, Tontonan Keluarga yang Mengajarkan Arti Janji
- Rahasia di Balik Micellar Water: Solusi Praktis Membersihkan Makeup Sehari-Hari
- Hangatkan Musim Liburan dengan Festive Charity Trunk Show: Mode, Budaya, dan Semangat Berbagi
- Niat Hidup Hemat, Tapi Tiap Minggu Tetap Checkout: Kenapa Perempuan Susah Lepas dari Jajan Kecil?