
Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Dewiku.com - Kylie Jenner merupakan salah satu selebriti yang dikenal dengan usaha kosmetiknya, Kylie Cosmetics. Namun, ternyata tak cuma Kylie saja artis dunia yang memiliki usaha serupa. Deretan artis ini juga memiliki brand kosmetiknya masing-masing.
Melansir dari Insider, berikut daftar artis yang menjalankan usaha di lini kosmetik!
1. Rihanna

Penyanyi bernama lengkap Robyn Rihanna Fenty NH ini juga memiliki merek kosmetik sendiri. Didirikan tahun 2017, Fenty Beauty berhasil mendapatkan banyak pujian dikarenakan memiliki 40 variasi warna untuk segala jenis warna kulit. Tak berhenti di situ, Rihanna juga membuat merek yang khusus menjual skincare dengan nama Fenty Skin.
Baca Juga
-
Lakukan Operasi Plastik dan Implan Payudara, Model Ini Curhat Malah Semakin Diejek
-
RM BTS Jalan-Jalan ke Museum, OOTD Simpel tapi Ternyata Senilai Hampir Rp600 Juta
-
Glamor! Gaya Raisa Andriana Pakai Dress Off-Shoulder Oranye
-
Gaya Jisoo BLACKPINK saat Hadiri Cartier Gala Dinner, Anggun Pakai Mini Dress Hitam
-
Aurel Hermansyah Pamer Casing HP yang Harganya Bikin Tercengang, Bisa Buat Beli Motor
-
Yura Yunita Bagikan Huru-hara Kenakan Kostum Kebaya, Hasilnya Totalitas
2. Ariana Grande
Penyanyi multitalenta satu ini meluncurkan merek kosmetiknya pada tahun 2021 lalu. Nama R.E.M diambil dari salah satu lagu Ariana di album Sweetener. Hingga sekarang, R.E.M telah tiga kali merilis produk dengan tema berbeda-beda.
3. Selena Gomez
Tahun 2020 lalu, musisi Selena Gomez meluncurkan produk kosmetiknya yang diberi nama Rare-Beauty. Melalui bisnis kosmetik ini, Selena ingin menyampaikan pesan agar setiap wanita lebih mencintai dirinya sendiri dan mulai berhenti untuk membandingkan diri dengan orang lain.
4. Millie Bobby Brown
Aktris series "Stranger Things", Millie Bobby Brown juga telah memiliki merek kecantikan sendiri. Merek ini diberi nama Florence by Mills dan sudah ada sejak tahun 2019. Tak hanya menjual kosmetik, Florence by Mills juga menyediakan skincare dan haircare, lho.
5. Victoria Beckham
Selain kosmetik, Victoria Beckham Beauty yang didirikan tahun 2019 ini juga menjual skincare. Harga kosmetik ataupun skincare yang dijual brand ini pun tak main-main. Sebuah eyeshadow pallete saja dijual seharga $56 atau sekitar Rp800 ribu.
Nah, itulah beberapa artis yang memiliki merek dan produk kecantikan mereka sendiri. Tertarik mencoba produk mereka?
Terkini
- Plan Indonesia dan SalingJaga Gelar Soccer for Equality, Dukung Kesetaraan Pendidikan Anak Perempuan NTT
- Paternity Leave Bukan Sekadar Cuti, Tapi Wujud Budaya Kerja yang Inklusif
- Koper Ringan, Gaya Baru Menjelajah Dunia Tanpa Beban
- Body Positivity vs Body Neutrality: Mana Jalan Terbaik Menerima Tubuh Apa Adanya?
- Wujud Kesetaraan di Dunia Transportasi, Kartini Masa Kini di Balik Kemudi
- Musikal untuk Perempuan: Merayakan Persahabatan Lewat Lagu Kunto Aji dan Nadin Amizah
- Melangkah Sendiri, Merdeka Sepenuhnya: Kenapa Perempuan Pilih Solo Traveling?
- Koneksi Bukan Kompetisi: The Real Power of Women Supporting Women
- Kapan Nikah? Nggak Perlu Baper, Ini Cara Elegan Hadapi Pertanyaan Sensitif
- Tips Psikologis Jalani Idulfitri Lebih Tenang dan Bermakna