Dewiku.com - Tren fashion di media sosial terus berkembang. Usai ramai istilah cewek kue, cewek mamba, dan cewek bumi, kini muncul sebutan cewek seblak. Video mengenai cewek seblak ini dibagikan oleh seorang konten kreator Tiktok dan viral di media sosial.
Menurut fhrlalhmdhfz_, cewek seblak punya ciri-ciri memakai outfit tumpuk-tumpuk dan simpel. Diberi nama cewek seblak karena perempuan dengan outfit seperti ini kerap ditemukan saat beli seblak di warung-warung.
Konten kreator satu ini juga membagikan contoh busana yang kerap digunakan oleh cewek seblak. Ada yang menggunakan daster atau baju tidur yang dilapisi oleh kardigan atau jaket. Bagi perempuan berhijab, umumnya mereka yang masuk kategori cewek seblak bakal memakai hijab langsungan atau hijab bergo.
Selain itu, cewek-cewek seblak kadang pakai celana training atau celana olahraga sekolah untuk bawahan daster mereka.
"Tuh, kadang pakai training sekolah yang digantung di belakang pintu. Ini daster, ini kardigan, pokoknya simpel deh cewek seblak," papar laki-laki satu ini.
Dilihat dari contoh busana yang diberikan oleh konten kreator satu ini, outfit cewek seblak terkadang mempunyai motif dan warna yang tak nyambung ataupun bertabrakan.
Unggahan soal outfit cewek seblak ini kemudian dibagikan ke twitter melalui akun convomfs. Dalam waktu singkat, beragam komentar dari warganet pun muncul. Kebanyakan merasa relate dengan outfit satu ini.
Seorang warganet berkomentar, "Cewek seblak adalah outfit kalo ke warung, warna warni kagak jelas, baju berlapis-lapis."
"Outfit anak kosan yang cari makan," komentar warganet lain.
"Ternyata aku cewek seblak. Aku suka pake daster sama cardigan kalau mau ke warung atau alfa," komentar warganet lainnya.
Baca Juga
-
Pakai Lingerie di Siang Bolong biar Suami Terpana, Wanita Ini Berakhir Malu
-
Elegan Pakai Baju Pink saat Konser, Raisa Andriana Dibilang Mirip Ibu-Ibu Bhayangkari
-
Perayaan Ultah Usung Tema Korea Selatan, Ayu Ting Ting Dipuji Cantik Pakai Hanbok
-
Titi Kamal Tampil Sederhana Pakai Dress Pink saat Dinner Keluarga, Warganet Puji Cantik
-
Jarang Kenakan Gaun saat Perform, Begini Anggunnya Yura Yunita dalam Balutan Gaun Biru
-
Disuruh Hemat, Alice Norin: Duh, Lihat Barang Lucu Dikit Aja Dibeli!
Ada juga warganet yang berkomentar, "Tapi outfit dasteran plus cardi plus celana training dan kaos pendek tuh paling nyaman selain simpel dan cepet. Andalan banget kalau keluar yang deket-deket."
"Mirip jemuran lagi jalan. Anehnya kalau pas dandan gini, gue selalu ketemu temen lama atau apalah," imbuh warganet lain di kolom komentar.
Terkini
- Sebelum Nonton Singles Inferno, Cewek Single Wajib Baca Ini: Ekspektasi vs Realita Dunia Dating
- Kelihatan Kuat, Padahal Udah Capek Banget: 5 Tanda Mental Kamu Lagi Lelah
- Mengapa Generasi Z Tak Lagi Menjadikan Pernikahan Sebagai Prioritas?
- Shabu dan Grill Halal dalam Satu Meja, Pengalaman Makan Hangat untuk Keluarga
- FolagoPro Debut sebagai Promotor Konser, Hadirkan An Evening with Brian McKnight di Jakarta
- Minum Kopi Bisa Bikin Perempuan Terlihat Lebih Awet Muda? Ini Faktanya
- Kenapa Banyak Perempuan Memilih Pria Lebih Dewasa? Ternyata Bukan Cuma Soal Umur
- Bumbu Masak Sachet Kini Masuk Festival Musik, Strategi Unik Dekati Generasi Muda
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian