
Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Dewiku.com - Sebanyak 77 persen konsumen kecantikan memilih faktor keaslian dan keamanan produk sebagai alasan utama melakukan pembelian. Hal tersebut sesuai dengan hasil survei Sociolla yang dilakukan pada Juli 2022.
Survei tersebut melibatkan lebih dari 400 konsumen setia yang telah menjadi anggota SOCO sejak tahun 2021 dan sudah melakukan setidaknya tiga pembelian online dan/atau offline di Sociolla.
Hasil survei ini sekaligus menunjukkan tingginya kesadaran terhadap kualitas dan keamanan produk. Kondisi tersebut sangat jauh berbeda dibanding tujuh tahun lalu saat Sociolla dibangun.
Di tengah semakin banyaknya pilihan produk dan tren kecantikan, beauty enthusiast nyatanya kini juga kian memahami pentingnya faktor keaslian dan jaminan keamanan produk melalui sertifikasi Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM).
Baca Juga
-
Survei: Keaslian dan Jaminan Keamanan Produk Jadi Daya Tarik Utama Konsumen Produk Kecantikan
-
Begini Keseruan di Balik Layar Kampanye PUMA SLIPSTREAM Bareng NCT 127
-
Gandeng Seniman Korea, Brand Kecantikan Lokal Ini Luncurkan NFT Art
-
2 Hal yang Perlu Dipertimbangkan saat Memilih Body Serum, Apa Saja?
-
Gunakan Formulasi Gentle, Facial Wash Ini Cocok untuk Kulit Sensitif
-
5 Keunggulan Menggunakan Lip Tint yang Wajib Kamu Ketahui
Di Sociolla, sertifikasi BPOM menjadi syarat mutlak dalam berkolaborasi dengan brand kecantikan. Saat ini, ada lebih dari 200 brand lokal dan ratusan brand luar negeri yang telah bekerjasama dengan Sociolla serta sudah terdaftar dan disertifikasi oleh BPOM. Harapannya, konsistensi dan komitmen ini dapat menginspirasi pelaku-pelaku lain di ekosistem kecantikan sehingga konsumen memiliki lebih banyak produk kecantikan yang bersertifikat dan aman untuk dipilih.

Survei Sociolla juga mengungkapkan hal-hal lain yang membuat para konsumen kecantikan Indonesia memilih untuk berbelanja di Sociolla. Beberapa di antaranya adalah banyaknya kampanye menarik dari perusahaan, manfaat khusus bagi SOCO Beauty Star Member, kemudahan berbelanja secara omnichannel (bisa online, offline ataupun in-store pick up), ketersediaan ulasan produk sebelum pembelian, suasana toko yang nyaman dan ceria, biaya pengiriman yang lebih hemat karena pelanggan dapat membeli produk dari berbagai merek dalam satu keranjang, tawaran-tawaran berkualitas dari berbagai brand, serta kelengkapan rangkaian produk kecantikan.
"Sangat menyenangkan bahwa saya tidak perlu khawatir ketika berbelanja di Sociolla karena saya percaya semua produk Sociolla sudah terjamin autentik dan bersertifikat BPOM," ungkap SOCO Beauty Star Member, Ulfa, Senin (19/9/2022).
Dia melanjutkan, "Selain itu, kita benar-benar dapat menemukan semua jenis produk kecantikan lokal maupun internasional di sini, dan manfaat membership-nya juga cukup menarik. Plus, kita dapat memanfaatkan fitur in-store pick up, di mana kita bisa memesan produk secara online dan mengambilnya di toko Sociolla terdekat. Menurut saya, ini sangat praktis dan membantu menghemat waktu saya sebagai pekerja kantoran."
Sementara itu, Co-Founder dan CMO Social Bella Chrisanti Indiana mengatakan, "Sebagai Beauty Bestie bagi para konsumen kecantikan di Indonesia, kami berkomitmen untuk selalu mendengarkan apa yang diinginkan dan dibutuhkan pelanggan dan meningkatkan pengetahuan yang luas dan komprehensif tentang mereka."
"Sociolla bertekad untuk terus meningkatkan dan menjaga kualitas layanan dan keamanan produk demi menciptakan pengalaman berbelanja terbaik," imbuh Chrisanti.
Terkini
- Sering Overthinking atau Menjauh Saat Didekati? Kenali 4 Attachment Style dalam Hubungan Perempuan
- Ketika Perempuan Memilih Diam: Strategi Bertahan atau Bentuk Perlawanan?
- Solusi Rambut Sehat dan Berkilau dengan Naturica, Wajib Coba!
- Vulnerable atau Oversharing? Menakar Batas Cerita Perempuan di Dunia Maya
- Merayakan Cinta Lewat Lagu, KOSTCON 2025 Hadirkan Konser OST K-Drama Pertama dan Terbesar
- Kamu Terlalu Mandiri: Ketika Kemandirian Perempuan Masih Dianggap Ancaman
- Support System Seumur Hidup: Bagaimana Kakak Adik Perempuan Saling Menguatkan?
- Women News Network: Menguatkan Suara Perempuan dari Aceh hingga NTT
- Saatnya Berbagi Tugas di Dapur, Karena Memasak Bukan Hanya Tanggung Jawab Perempuan
- Lajang dan Bahagia: Cara Perempuan Menikmati Hidup Tanpa Tekanan Sosial