Dewiku.com - Berstatus istri wali kota, Kahiyang Ayu dan Selvi Ananda sama-sama menjabat sebagai ketua PKK di wilayah masing-masing. Belum lama ini, keduanya berjumpa di Solo.
Selvi Ananda menyambut sang ipar yang datang bersama ibu-ibu PKK Medan lainnya di Rumah Dinas Wali Kota Solo, Loji Gandrung. Pada kesempatan itu, Selvi Ananda memperkenalkan berbagai produk UMKM buatan masyarakat Solo.
Dua perempuan cantik juga sama-sama mengenakan seragam PKK dari daerah masing-masing. Seperti apa gaya busana putri dan menantu Presiden Joko Widodo saat menjalankan peran sebagai ketua PKK?
1. Kahiyang Ayu mengenakan vest tenun
Kala mengunjungi tanah kelahirannya bersama ibu-ibu PKK Medan, Kahiyang Ayu tampil cantik dengan vest tenun berwarna fuschia dan celana senada. Istri Bobby Nasution itu juga memadukannya dengan atasan hitam berkancing.
2. Selvi Ananda pakai batik
Berbeda dengan seragam PKK Medan, Selvi Ananda terlihat mengenakan dengan atasan batik motifnya menghadirkan perpaduan warna hitam dan emas. Busana itu dia padukan midi skirt hitam sehingga membuat gayanya lebih anggun.
3. Sepatu hitam andalan
Soal pilihan alas kaki, baik Kahiyang Ayu maupun Selvi Ananda rupanya sama-sama mengenakan heels hitam untuk melengkapi penampilan mereka. Warna hitam memang netral sehingga mudah dipadukan dengan outfit apa pun.
4. Lipstik merah Kahiyang Ayu
Baca Juga
-
5 Gaya Modis Enzy Storia usai Ikut Suami Tinggal di Amerika, Tampil Makin Fresh!
-
4 Zodiak Paling Malas Olahraga, Sukanya Cuma Santai-Santai dan Rebahan
-
6 Arti Mimpi Dikejar Raksasa, Bisa Jadi Pertanda Datangnya Konflik yang Bertubi-tubi
-
Fuji Dapat Bunga Pengantin Lemparan Pratama Arhan dan Azizah Salsha, Maknanya Apa?
-
5 Zodiak Paling Teliti, Biasanya Detail Banget saat Melihat Segala Hal
Kahiyang Ayu memilih gaya rambut simpel dengan menyanggul kecil rambutnya. Riasannya masih terbilang, tapi ada sentuhan bold untuk bibir. Warna lipstik merah tua membuat Kahiyang tampak lebih menonjol dibanding ibu-ibu PKK lainnya.
5. Riasan flawless Selvi Ananda
Rambut panjang Selvi Ananda dibiarkan tergerai tanpa tambahan aksesori apa pun. Riasan natural tapi flawless membuat kecantikan alaminya terpancar.
Itulah adu gaya ketua PKK ala Kahiyang Ayu dan Selvi Ananda. Mana yang jadi favorit Anda?
Terkini
- Sebelum Nonton Singles Inferno, Cewek Single Wajib Baca Ini: Ekspektasi vs Realita Dunia Dating
- Kelihatan Kuat, Padahal Udah Capek Banget: 5 Tanda Mental Kamu Lagi Lelah
- Mengapa Generasi Z Tak Lagi Menjadikan Pernikahan Sebagai Prioritas?
- Shabu dan Grill Halal dalam Satu Meja, Pengalaman Makan Hangat untuk Keluarga
- FolagoPro Debut sebagai Promotor Konser, Hadirkan An Evening with Brian McKnight di Jakarta
- Minum Kopi Bisa Bikin Perempuan Terlihat Lebih Awet Muda? Ini Faktanya
- Kenapa Banyak Perempuan Memilih Pria Lebih Dewasa? Ternyata Bukan Cuma Soal Umur
- Bumbu Masak Sachet Kini Masuk Festival Musik, Strategi Unik Dekati Generasi Muda
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian