Minggu, 16 Maret 2025
Rima Sekarani Imamun Nissa : Rabu, 06 September 2023 | 16:24 WIB

Aktifkan Notifikasimu

Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.

Dewiku.com - Kesadaran akan pentingnya menjadi kesehatan kulit semakin meningkat. Bukan hal mengherankan jika produk skincare telah menjadi kebutuhan banyak orang.

Namun, pernahkah kamu membayangkan produk skincare dalam bentuk minuman kopi? Inovasi ini diperkenalkan Novelpharm lewat Nutrafor White Beauty Coffee. Suplemen kecantikan tersebut dibuat dalam bentuk kopi dengan memadukan kekuatan kolagen yang meremajakan dan kenikmatan aromatik dari minuman kopi.

"Menjaga kesehatan dan kecantikan kulit bisa dilakukan dengan berbagai cara. Kami ingin memberikan pengalaman bagi konsumen yang ingin merawat kesehatan kulitnya dengan cara yang  menyenangkan namun tetap berkhasiat. Skincare ini diformulasikan oleh para ahli kami dengan berbagai kandungan penting yang bermanfaat untuk kulit," ujar Product Manager Nutrafor White Beauty Coffee, Anisa Maulidia, beberapa waktu lalu, dikutip dari Suara.com.

Dilengkapi pula dengan kandungan L-Glutathione untuk membantu mencerahkan kulit, Vitamin E yang mampu melembabkan dan menutrisi kulit, Chamomile Extract agar kulit lebih halus, dan Grape Seed Extract sebagai antioksidan untuk melindungi kulit dari radikal bebas.

Formulasi inovatif tersebut juga dikatakan berkontribusi dalam menyediakan sumber nutrisi penting yang mendukung kesehatan rambut, kuku, dan sendi.

"Komposisi utama dalam skincare ini merupakan inovasi kami untuk menghadirkan produk yang tidak hanya enak tapi juga menyehatkan untuk dikonsumsi. Secara khusus, kandungan kolagen dalam kopi telah melewati penelitian dan pengembangan yang ketat dalam merumuskan produk yang mampu menyerap manfaat kolagen yang optimal dalam tubuh," papar Anisa Maulidia.

Sementara itu, melansir Healthline, popularitas suplemen kolagen semakin meningkat, termasuk tren menambahkan kolagen ke dalam kopi. Protein kolagen bisa ditambahkan dengan aman ke dalam kopi panas karena suhu penyeduhan biasanya di bawah titik di mana protein kolagen terurai. Jadi, kopi berkolagen bisa dinikmati tanpa menghilangkan keunggulan dari keduanya.

BACA SELANJUTNYA

5 Manfaat Skincare untuk Pria, Makin Ganteng Bonus Kulit Sehat