Dewiku.com - Polusi udara bisa berdampak buruk bagi sistem pernapasan, mulai dari menyebabkan batuk, pilek, hingga penyakit paru-paru kronis. Selain itu, polusi juga dapat memicu permasalahan kulit.
Dibutuhkan perawatan tubuh, bukan hanya untuk membersihkan kulit, melainkan juga melindunginya dari radikal bebas berbahaya. Salah satunya adalah penggunaan shower cream and body lotion agar kulit tetap lembap dan terjaga kesehatannya.
Brand personal care asal Singapura, MuTouch, belum lama ini kembali meluncurkan dua rangkaian produk baru yaitu, Shower Cream dan Body Lotion White Series.
"Ketiga kandungan ini dapat membantu untuk membuat kulit tampak lebih cerah seketika, serta tidak mengandung kandungan yang berbahaya bagi kulit," kata elas Sanny Ali, Direktur dari PT Era Ventura Indonesia sebagai distributor MuTouch di Indonesia, dikutip dari siaran pers.
Produk perawatan tubuh keluaran Mutouch juga tidak menggunakan pewarna tambahan yang dapat membahayakan kulit paraben.
Dilansir dari Healthline, paraben merupakan kandungan pengawet kimia yang digunakan dalam produk kecantikan sejak tahun 1920-an. Paraben sendiri kerap terkandung dalam produk-produk perawatan tubuh dan rambut seperti sampo, kondisioner, hingga produk perawatan kulit.
"Selain mencerahkan kulit dalam jangka panjang, produk ini juga menggunakam bahan alami seperti jasmine, Aloe vera, dan kayu manis (licorice) dengan manfaat baik bagi kulit," tuturnya.
Terkini
- Kenapa Banyak Perempuan Memilih Pria Lebih Dewasa? Ternyata Bukan Cuma Soal Umur
- Bumbu Masak Sachet Kini Masuk Festival Musik, Strategi Unik Dekati Generasi Muda
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian
- Palet Global, Jiwa Lokal: Tren Warna 2026 yang Dekat dengan Gen Z
- Liburan Akhir Tahun Anti Ribet: Rumah Bisa Jadi Destinasi Paling Cozy
- Intim dan Membumi, Gender Reveal Alyssa Daguise dan Al Ghazali Tampil Serasi dalam Earth Tone
- Zero Post: Saat Gen Z Memilih Feed Kosong Demi Hidup Lebih Santai
- Nussa Kembali dengan Cerita Hangat, Tontonan Keluarga yang Mengajarkan Arti Janji
- Rahasia di Balik Micellar Water: Solusi Praktis Membersihkan Makeup Sehari-Hari