fashion-beauty

6 Cara Merawat Sepatu Kulit, Ternyata Sangat Mudah dan Tanpa Drama

Tidak ingin sepatu kulit kesayanganmu cepat rusak? Berikut beberapa cara merawat sepatu kulit yang benar.

Rima Sekarani Imamun Nissa
Rabu, 06 Desember 2023 | 10:30 WIB

Sepatu kulit disukai berbagai kalangan karena memberikan kesal elegan dan berkelas. Namun, banyak orang berpikir bahwa merawat sepatu kulit itu sulit.

Hal tersebut tidak sepenuhnya benar. Merawat sepatu kulit tidak sesulit yang dibayangkan. Kamu hanya perlu melakukannya secara konsisten agar kualitas sepatu kulit tetap terjaga.

Dilansir dari thehelmclothing.com, terdapat beberapa langkah merawat sepatu kulit yang bisa dilakukan dengan mudah. Berikut langkah merawat sepatu kulit.

Baca Juga: Semakin Canggih, Ini Manfaat Sistem Customer Relationship Management Berbasis Cloud di Dunia Kecantikan

Bersihkan Sepatu setelah Dikenakan

Siapkan sebuah sikat ataupun kain mikrofiber untuk membersihkan sepatu kamu. Bersihkan seluruh permukaan sepatu dan pastikan tidak ada kotoran yang menempel.

Setelah dibersihkan, simpan sepatu di tempat yang baik dan benar, seperti rak atau lemari khusus. Cara menyimpan yang asal-asalan bisa meningkatkan resiko sepatu tergores sehingga membuatnya lecet.

Baca Juga: 4 Zodiak Paling Konsisten Olahraga, Rajin Latihan di Pusat Kebugaran

Ilustrasi sepatu pria. (Pixabay/Free-Photos)

Menjaga Sepatu Kulit Tetap Kering

Air hujan bersifat korosif yang dapat membuat rusak kulit sepatu. Jadi, hindari penggunaan sepatu kulit pada saat musim hujan.

Selain itu, bahan kulit pada sepatu memiliki pori-pori yang dapat menyerap air. Inilah mengapa sepatu kulit yang sering terkena air akan menjadi kaku dan mudah retak.

Gunakan Shoe Tree

Shoe tree adalah alat yang dipasang di bagian dalam alas kaki. Biasanya terbuat dari kayu, tapi ada pula yang berbahan plastik.

Penggunaan shoe tree sering diabaikan oleh kebanyakan orang. Padahal, shoe tree dapat menjaga bentuk sepatu dan menjaga tingkat kelembapan.

Semir Sepatu Kulit setelah 6 Kali Dipakai

Sepatu kulit tidak jauh berbeda dengan kulit yang bisa tampak retak-retak jika terlalu kering. Maka dari itu, penting untuk menyemir sepatu kulit secara berkala.

Semir sepatu kamu setiap 6 kali pakai untuk mencegahnya menjadi kering dan retak. Penggunaan semir dapat melembapkan bahan kulit dan menambah perlindungan sepatu terhadap paparan debu dan air.

Cara ini juga mampu untuk mengembalikan warna asli sepatu kulit yang mulai pudar. Gunakan kain mikrofiber atau sikat khusus untuk menyemir sepatu agar mendapatkan hasil maksimal.

Gunakan Dust Bag atau Tas Kecil

Debu dapat masuk ke pori-pori sepatu kulit yang seiring berjalannya waktu akan membuatnya tampak kusam. Gunakan dust bag atau tas kecil yang dapat melindungi sepatu dari debu dan goresan.

Pilihlah tas kecil yang berbahan kain agar sepatu tetap mendapatkan udara. Jadi, kulit sepatu tidak menjadi lembap dan berjamur.

Jangan Gunakan Sepatu Kulit Setiap Hari

Saat kaki kamu berkeringat, sepatu kulit akan menyerap kelembapan tersebut. Kulit yang lembap dapat menyebabkan lecet dan kusut.

Pemakaian sepatu kulit setiap dua hari sekali cukup disarankan karena dapat membuat kelembapannya terjaga. Sepatumu juga akan menjadi lebih awet

Baca Juga: Jam Tangan Nicholas Saputra Bikin Penasaran, Seleranya Terbukti Elegan

Itulah beberapa hal yang perlu diperhatikan terkait merawat sepatu kulit. Semoga bermanfaat! (*Muhamad Iqbal Fathurahman)

fashion-beauty

3 Peeling Gel untuk Eksfoliasi Kulit, Harga Terjangkau Mulai dari Rp20 Ribuan

Eksfoliasi kulit perlu dilakukan secara berkala untuk mengangkat sel-sel kulit mati.

fashion-beauty

Happy Lihat Salju, Tasya Farasya Pakai Jaket Mewah Rp120 Juta

Busana hangat yang dikenakan Tasya Farasya ternyata mahal luar biasa.

fashion-beauty

Rekomendasi 4 Mineral Foundation, Aman untuk Kulit Sensitif

Mineral foundation semakin disukai karena teksturnya lebih ringan dari foundation biasa.

fashion-beauty

Aaliyah Massaid Liburan ke Swiss, Begini Gayanya Pakai Jaket Mewah

Aaliyah Massaid mengenakan jaket modis yang harganya mencapai lebih dari Rp30 juta.

fashion-beauty

Ayu Ting Ting Pamer Tas Branded Favorit, Ternyata Kembaran dengan Sosok Spesial

Ayu Ting Ting mengaku berusaha mendapatkan tas yang semirip mungkin dengan idolanya.