Dewiku.com - Tren gaya rambut memang sangat mungkin mengalami perubahan setiap tahun. Bukan gaya model rambut, tetapi juga warna dan jenis potongannya.
Dilansir dari Suara.com, ada beberapa gaya rambut yang diperkirakan populer di tahun 2024 menurut Global Trend Report "The Power of Generative AI in Beauty and Fashion". Ini berdasarkan data pengguna aplikasi YouCam MakeUp fitur dari "Beautiful AI" rilisan dari Perfect Corp.
Long Wavy Hair
Ini akan menjadi salah satu gaya rambut yang tetap hits dan diminati banyak perempuan di Indonesia. Long wavy hair memberikan kesan elegan, modern dan seksi.
Tak cuma Indonesia, banyak perempuan di Amerika Serikat, Kanada, Brasil, Meksiko, Prancis, Italia, Jepang, dan Taiwan yang menyukai gaya rambut ini.
Long Straight Hair
Long Straight juga termasuk gaya rambut ikonik yang erat dengan citra rambut sehat dan terawat. Gaya rambut ini juga sering dikaitkan dengan mode kelas atas sejak zaman dahulu. Tak heran jika long straight hair masih populer pada di berbagai negara, termasuk Indonesia.
Medium Length Straight Hair
Tipe potongan ini cocok untuk kamu yang masih ingin mempertahankan rambut panjang, tetapi juga menghendaki looks sedikit berbeda dari biasanya. Gaya rambut ini juga mudah saat styling sehingga tidak membosankan.
Messy Bun
Baca Juga
Messy bun masih akan jadi andalan banyak perempuan yang punya aktivitas padat sehari-hari. Tidak butuh banyak waktu untuk mendapatkan gaya rambut ini.
Pixie Cut
Pixie cut memberikan kesan simpel dan chic. Kamu hanya perlu memberikan hair cream atau salt spray untuk menambahkan sentuhan bouncy dan tampilan lebih bervolume.
"Masyarakat tidak perlu lagi merasa ragu untuk menentukan gaya model rambut, warna ataupun mode fesyen. Karena melalui aplikasi YouCam dengan rangkaian fitur 'Beautiful AI', Anda akan mendapatkan rekomendasi mode atau gaya yang telah dipersonalisasi. Karena algoritma AI telah mempertimbangkan preferensi gaya setiap individu dan tipe tubuh masing-masing. Sehingga memungkinan pengguna untuk bereksperimen dengan gaya rambut dan fesyen secara virtual sebelum mengambil keputusan," ungkap CEO dan Pendiri Perfect Corp. Alice Chang.
Terkini
- Sebelum Nonton Singles Inferno, Cewek Single Wajib Baca Ini: Ekspektasi vs Realita Dunia Dating
- Kelihatan Kuat, Padahal Udah Capek Banget: 5 Tanda Mental Kamu Lagi Lelah
- Mengapa Generasi Z Tak Lagi Menjadikan Pernikahan Sebagai Prioritas?
- Shabu dan Grill Halal dalam Satu Meja, Pengalaman Makan Hangat untuk Keluarga
- FolagoPro Debut sebagai Promotor Konser, Hadirkan An Evening with Brian McKnight di Jakarta
- Minum Kopi Bisa Bikin Perempuan Terlihat Lebih Awet Muda? Ini Faktanya
- Kenapa Banyak Perempuan Memilih Pria Lebih Dewasa? Ternyata Bukan Cuma Soal Umur
- Bumbu Masak Sachet Kini Masuk Festival Musik, Strategi Unik Dekati Generasi Muda
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian