Dewiku.com - Maia Estianty disebut-sebut sebagai artis pertama yang menjenguk anak Denise Chariesta. Kehadiran istri Irwan Mussry itupun disambut gembira Denise.
"Artis pertama yang jenguk Jaden. Bunda Maia Estianty mah baik. Nggak kayak yang lain, dateng pas butuhnya aja," ungkap Denise Chariesta dalam keterangan unggahannya di Instagram, baru-baru ini.
Saat bertemu, Denise Chariesta sempat mengobrolkan berbagai hal dengan Maia Estianty. Salah satunya soal perkembangan Baby Jaden. Denise Chariesta pun menceritakan pengalamannya menjadi orang tua tunggal.
Dikenal sebagai pengusaha bunga, Denise Chariesta rupanya menyiapkan buket bunga yang cantik untuk tamunya.
"Gimana, Bun? Bagus nggak bunganya?" tanya Denise, sebagaimana dikutip dari konten TikTok miliknya.
Maia Estianty pun menjawab, "Terima kasih. Seperti biasa, bagus. Kan, lu emang bikin bunga."
Tidak cuma buket bunga, rupanya Denise Chariesta juga memberikan dua piyama dari tokonya untuk Maia Estianty.
"Ini katanya piyama orang kaya?" tanya Maia Estianty
"Iya, bikin Anda terlihat lebih kaya dari biasanya," balas Denies dengan cara bicaranya yang khas.
Baca Juga
"Jangan terlihat kaya, dong. Bikin Anda menjadi kaya. Jadi harus doa yang positif," kata Maia kemudian.
Denise Chariesta memang diketahui memiliki usaha di bidang fashion yang khusus menjual baju tidur atau piyama. Dia biasa mempromosikan barang dagangannya lewat media sosial.
Ada berbagai model dan motif piyama yang dijual Denise Chariesta. Dilansir dari Suara.com, berdasarkan situs e-commerce, harga piyama Denies Chariesta berkisar Rp237 ribu hingga Rp375 ribu.
Terkini
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian
- Palet Global, Jiwa Lokal: Tren Warna 2026 yang Dekat dengan Gen Z
- Liburan Akhir Tahun Anti Ribet: Rumah Bisa Jadi Destinasi Paling Cozy
- Intim dan Membumi, Gender Reveal Alyssa Daguise dan Al Ghazali Tampil Serasi dalam Earth Tone
- Zero Post: Saat Gen Z Memilih Feed Kosong Demi Hidup Lebih Santai
- Nussa Kembali dengan Cerita Hangat, Tontonan Keluarga yang Mengajarkan Arti Janji
- Rahasia di Balik Micellar Water: Solusi Praktis Membersihkan Makeup Sehari-Hari
- Hangatkan Musim Liburan dengan Festive Charity Trunk Show: Mode, Budaya, dan Semangat Berbagi
- Niat Hidup Hemat, Tapi Tiap Minggu Tetap Checkout: Kenapa Perempuan Susah Lepas dari Jajan Kecil?