Aktifkan Notifikasimu
Jadilah yang pertama menerima update berita penting dan informasi menarik lainnya.
Dewiku.com - Gaya busana Azizah Salsha kembali mencuri perhatian. Kali ini, atensi publik salah satunya tertuju pada kalung yang dikenakan istri Pratama Arhan.
Beberapa waktu lalu, Azizah Salsha terlihat bergaya mewah dan elegan. Menghadiri pesta ulang tahun teman, dirinya tampil glamor.
Pada potret yang dibagikan akun Instagram makeupbybaboon, tampak Azizah Salsha mengenakan gaun pajang berwarna hitam yang dipenuhi payet. Dia pun terlihat cantik dengan riasan natural dan tambut yang dibiarkan tergerai lurus.
Azizah Salsha melengkapi penampilannya dengan beberapa perhiasan, termasuk anting dan kalung. Kalungnya sendiri tampak cantik dengan bentuk bunga klasik.
Baca Juga
Dilansir dari unggahan akun Instagram azizaharhanwearings, perempuan yang karib disapa Zize tersebut diketahui mengenakan koleks Van Cleef & Arpels Vintage Alhambra Pendant Yellow Gold White Mother of Pearl.
Harga pehiasan buatan Prancis itu disebut mencapai senilai Rp54 juta. Namun, berdasarkan penelusuran di e-Bay, kalung Azizah Salsha tersebut dijual seharga USD4,198 atau senilai kira-kira Rp65 juta.
Azizah juga mengenakan kalung yang sama saat menghadiri Met Gala Replay 2023, beberapa waktu lalu. Kala itu, dia memakai perhiasan itu untuk melengkapi gaya busana uniknya yang cukup mencuri perhatian.
Akun Instagram azizaharhanwearings juga mengungkap harga perhiasan tersebut. Nilainya disebut mencapai lebih dari Rp65 juta.
Azizah Salsha tampaknya memang menyukai perhiasan yang dirilis Van Cleef & Arpels. Koleksi yang dimiliki tak hanya satu. Selain kalung dan gelang, dia juga punya anting bermodel serupa yang harganya dibanderol nyaris Rp74 juta.
Terkini
- Perjuangan Kesetaraan Gender: Masih Banyak Tantangan di Indonesia!
- Buka Puasa Mewah All You Can Eat Rasa Dunia Cuma Rp425 Ribu di The Sultan Hotel!
- Fawning: Jebakan Menyenangkan Orang Lain, Sampai Lupa Diri Sendiri
- Overparenting, Jebakan Pola Asuh Orang Tua Zaman Now: Bisa Hambat Kemandirian Anak?
- Sextortion dan Sexploitation: Ketika Privasi Jadi Senjata Pemerasan di Era Digital
- Wifey Material: Ketika Perempuan Dituntut Jadi 'Istri Idaman'
- Nyaman dengan Diri Sendiri Berawal dari Perawatan Tepat Area Kewanitan
- Main Character Syndrome, Ketika Perempuan Merasa Jadi Pusat Semesta
- Go & Glow Fun Run 2025: Tetap Bugar dan Glowing dengan Aktivitas Seru
- Hot Girl Walk: Ketika Perempuan Jadi Lebih Bahagia Cuma Modal Jalan Kaki