Dewiku.com - Senin (29/1/2024), Thariq Halilintar merayakan ulang tahun ke-25. YouTuber satu ini tampak bahagia mendapat kejutan dari sang kekasih, Aaliyah Massaid dan teman-temannya.
Selain membawa kue ulang tahun spesial, Aaliyah Massaid juga tak lupa memberikan kado istimewa untuk Thariq Halilintar. Hadiah yang disiapkan rupanya sebuah jam tangan mewah dari merek Cartier.
Thariq Halilintar sempat kelihatan terkejut saat menerima kado ulang tahun dari Aaliyah Massaid. Tentu saja, selebgram tersebut juga merasa senang dan bersyukur atas hadiah apa pun yang diberikan.
Hadiah Aaliyah Massaid menambah koleksi jam tangan mewah yang dimiliki mantan kekasih Fuji itu. Dilansir dari Suara.com, berikut beberapa di antaranya.
1. Jam Tangan Cartier Rp120 Juta
Jam tangan pemberian Aaliyah Massaid diduga merupakan Santos De Cartier Watch. Arloji berwarna silver itu terlihat elegan dengan desain kotak serta hour marker khas Cartier.
Berdasarkan unggahan Instagram story akun aaliyah.outifit, harganya jam tangan itu dibanderol USD8,050 atau senilai lebih dari Rp127 juta.
2. Jam Tangan Rolex
Pada ulang tahun ke-24, Thariq Halilintar juga menerima kado berupa jam tangan mewah dari kakaknya, Atta Halilintar. Tak main-main, suami Aurel Hermansyah itu memberikan Rolex seri Air King yang kabarnya seharga Rp112 juta.
3. Jam Tangan Haofa
Baca Juga
Koleksi yang dipakai Thariq Halilintar adalah Haofa skeleton tourbillon 1901 double spring watch. Harganya dibanderol tak kurang dari Rp43 juta.
Terkini
- Saat AI Ikut Campur Urusan Cinta Gen Z: Banyak Match, Tapi Hati Kok Tetap Sepi?
- Effortless Look untuk Perempuan Aktif, Cantik Tanpa Ribet Seharian
- Palet Global, Jiwa Lokal: Tren Warna 2026 yang Dekat dengan Gen Z
- Liburan Akhir Tahun Anti Ribet: Rumah Bisa Jadi Destinasi Paling Cozy
- Intim dan Membumi, Gender Reveal Alyssa Daguise dan Al Ghazali Tampil Serasi dalam Earth Tone
- Zero Post: Saat Gen Z Memilih Feed Kosong Demi Hidup Lebih Santai
- Nussa Kembali dengan Cerita Hangat, Tontonan Keluarga yang Mengajarkan Arti Janji
- Rahasia di Balik Micellar Water: Solusi Praktis Membersihkan Makeup Sehari-Hari
- Hangatkan Musim Liburan dengan Festive Charity Trunk Show: Mode, Budaya, dan Semangat Berbagi
- Niat Hidup Hemat, Tapi Tiap Minggu Tetap Checkout: Kenapa Perempuan Susah Lepas dari Jajan Kecil?